Suarez: Senang Rasanya Jadi Kontestan Liga Champions

Suarez: Senang Rasanya Jadi Kontestan Liga Champions
Luis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Luis Suarez amat senang bisa menjadi bagian dari skuat Barcelona, yang ia nilai sebagai salah satu tim dengan kemungkinan cukup besar untuk menjadi juara Liga Champions musim ini.

Suarez dibeli oleh Blaugrana dari Liverpool musim panas ini dan ia tengah menyambut debutnya di Eropa bersama tim anyarnya, ketika mereka menghadapi Ajax Amsterdam tengah pekan ini.

"Luar biasa. Usai beberapa tahun tak bermain di Liga Champions bersama Liverpool, sekarang rasanya hebat bisa menjadi bagian dari tim yang punya kesempatan untuk menang. Ini amat indah," tutur Suarez menurut laporan Adidas.

Suarez sejauh ini belum mencetak satu gol pun di dua laga resmi yang ia mainkan bersama Barcelona. [initial]

 (tdm/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.