Suarez Kalahkan Messi, Ronaldo, dan Ibra

Suarez Kalahkan Messi, Ronaldo, dan Ibra
Luis Suarez. (c) Bola.net
Bola.net - Bintang Liverpool, Luis Suarez, sukses mengalahkan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Zlatan Ibrahimovic, dalam daftar 'Power 50' yang diprakarsai oleh Bloomberg Sports.

Suarez menempati peringkat satu dalam acara tahunan yang sudah diselenggarakan untuk kedua kalinya tersebut. Pengumuman isi daftar Power 50 itu dilaksanakan pada hari Rabu (21/05) kemarin.

Penentuan ranking dalam daftar tersebut ditentukan oleh kekuatan yang dimiliki sang pemain dalam posisinya. Selain itu, bobot tiap lawan yang dihadapi sepanjang musim juga masuk hitungan.

Alhasil, menurut perhitungan tersebut, Suarez mendapat rating sebesar 86.02 dari BSports. Messi menempati posisi kedua dengan poin 85,43, Ibra 84.91 dan Ronaldo sebesar 84.59.

Suarez memang trengginas di Premier League musim 2013-2014 lalu. Walau tak bermain semusim penuh, ia sukses mengoleksi 31 gol dan 12 assist. Liverpool pun dibawanya nangkring di posisi kedua di akhir musim. Di akhir musim, ia juga panen penghargaan pribadi, diantaranya Pemain Terbaik EPL versi PFA (versi pemain pro) dan FWA (versi wartawan olahraga). [initial]

 (exp/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.