Sua Arsenal, KagawaTak Ingin Buktikan Apapun ke Fans Inggris

Sua Arsenal, KagawaTak Ingin Buktikan Apapun ke Fans Inggris
Shinji Kagawa. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Borussia Dortmund Shinji Kagawa mengatakan bahwa dirinya tak ingin membuktikan apapun kepada fans Inggris saat bertemu Arsenal. Dortmund akan menjamu The Gunners di Signal Iduna Park dalam ajang Liga Champions, Rabu (17/09) dini hari.

Pemain asal Jepang itu kini kembali membela BvB setelah dua musim gagal bersinar di Premier League bersama Manchester United. Perlahan Kagawa saat ini merasa sudah kembali ke bentuk permainannya semula.

"Saya tidak merasa harus membuktikan apapun kepada para fans di Inggris tapi saya mereka tidak pernah melihat performa terbaik saya di Inggris," ucapnya kepada Daily Mail.

"Saya sudah merasa dalam perjalanan kembali ke level yang saya inginkan. Ini bakal membutuhkan waktu. Tapi akhirnya saya berada di jalan yang benar."

Kagawa mencetak satu gol saat Dortmund mengalahkan Freiburg dalam lanjutan kompetisi Bundesliga akhir pekan lalu.[initial]

 (sm/ada)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.