
Bola.net - Chelsea melanjutkan torehan apiknya dalam fase grup Liga Champions musim ini. Saat menghadapi Ajax Amsterdam di Cruyff Arena pada Rabu (23/10/2019) malam, skuat besutan Frank Lampard tersebut menang dengan skor tipis 1-0.
Hasil tersebut membuat Chelsea kini menduduki posisi puncak klasemen Grup H dengan torehan enam poin. Sementara pesaingnya, Ajax, harus puas duduk di peringkat dua dengan torehan yang sama.
Pertandingan tersebut berjalan dengan sengit. Kedua tim sama-sama gagal mencetak gol di 45 menit pertama. Namun kemenangan akhirnya menjadi milik the Blues setelah sang penyerang, Michy Batshuayi, mencetak gol penentu di menit ke-86.
Advertisement
Selain gol semata wayang yang dihasilkan Batshuayi, laga kali ini juga menghasilkan beberapa catatan penting yang menarik untuk disimak. Scroll ke bawah untuk mengetahui informasi lengkap soal laga antara Ajax Amsterdam vs Chelsea yang disadur dari BBC Sport berikut ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Statistik
1. Chelsea mencatatkan kemenangan beruntun di laga tandang Liga Champions untuk pertama kalinya sejak bulan Oktober 2013.
2. Ajax menelan kekalahan pertamanya di fase grup Liga Champions sejak November 2014, mengakhiri torehan sembilan pertandingan tak terkalahkan di fase ini.
3. Untuk pertama kalinya, Chelsea membukukan clean sheet beruntun dalam semua ajang di bawah asuhan Frank Lampard.
4. Sejak awal musim 2016/17, Michy Batshuayi telah mencetak sembilan gol untuk Chelsea dengan status pemain pengganti di semua kompetisi - lebih banyak empat gol dari pemain the Blues lainnya.
5. Meski baru muncul pada menit ke-71 sebagai pengganti, Batshuayi melepaskan tembakan lebih banyak dari pemain lainnya dalam laga kali ini (empat), termasuk satu tembakan yang jadi penentu kemenangan Chelsea.
6. Callum Hudson-Odoi (18 tahun, 350 hari), menjadi pemain termuda yang mencatatkan penampilan sebagai starter untuk Chelsea di ajang Liga Champions sejak Josh McEachran (17 tahun, 282 hari) pada bulan Desember 2010.
(BBC Sport)
Baca Juga:
- Statistik Laga Galatasaray vs Real Madrid: Setelah Setahun, Los Blancos Catatkan Clean Sheet
- Statistik Laga Sheffield vs Arsenal: Bramall Lane Selalu Jadi Neraka Bagi the Gunners
- Statistik Laga Man United vs Liverpool: Klopp yang Sering Direpotkan Solskjaer
- Statistik Laga Crystal Palace vs Man City: Serba 50+ dari Gabriel Jesus
- Statistik Laga Chelsea vs Newcastle: Marcos Alonso Si Bek 'Predator'
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2019 22:00
-
Liga Inggris 23 Oktober 2019 21:59
-
Liga Champions 23 Oktober 2019 11:30
Chelsea Disebut Takut Lawan Ajax, Bagaimana Reaksi Frank Lampard?
-
Liga Inggris 23 Oktober 2019 00:42
Blind Sedih Lihat Manchester United Lebih Ambyar Dibandingkan Chelsea
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...