Simeone Akui Kekuatan Rostov

Simeone Akui Kekuatan Rostov
Diego Simeone (c) AFP

Bola.net - - Atletico Madrid akan menjamu di matchday 4 Grup D Liga Champions 2016/17, Rabu . Pelatih Atletico Diego Simeone mengakui kekuatan Rostov dan tak mau meremehkan mereka.

Menurut Simeone, Rostov bukan tim yang mudah dikalahkan. Itu salah satunya terlihat dari matchday sebelumnya, di mana atletico cuma menang tipis 1-0 saat tandang ke Rusia.

"Mereka tim yang padu. Pertandingan-pertandingan mereka kerap berakhir dengan skor tipis, baik positif maupun negatif. Itulah kekuatan mereka," kata Simeone seperti dilansir situs resmi UEFA.

Jika menang, Atletico lolos. Sementara itu, Rostov bisa tersingkir jika imbang atau kalah.

"Kami harus memaksimalkan kecepatan dan intensitas. Kami akan melawan tim yang siap membuktikan kalau mereka tidak mudah ditaklukkan. Di laga sebelumnya, mereka bahkan menciptakan beberapa peluang," imbuh Simeone.

Klasemen (main, menang, seri, kalah, gol, kemasukan, poin)

Atletico Madrid 3 3 0 0 3 0 9

Bayern Munchen 3 2 0 1 9 2 6

PSV Eindhoven 3 0 1 2 3 7 1

Rostov 3 0 1 2 2 8 1.

(uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.