
Bola.net - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone mengakui AC Milan lebih superior dari timnya namun ia mengatakan situasi berubah setelah Franck Kessie dikartu merah oleh Cuneyt Cakir.
Milan menjamu Atletico di matchday 2 Grup B Liga Champions 2021-22 di San Siro, Rabu (29/09/2021) dini hari WIB. Rossoneri membuka laga dengan mengejutkan.
Mereka bermain dengan tempo tinggi. Atletico pun sukses terdesak selama sekitar setengah jam sejak kickoff babak pertama.
Advertisement
Milan bahkan bisa mencetak gol pada menit ke-20. Namun situasi mulai berubah bagi Rossoneri ketika Kessie dikartu merah oleh Cakir pada menit ke-29.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Laga Berubah Usai Kartu Merah Kessie
AC Milan masih bisa menekan pertahanan Atletico Madrid usai Franck Kessie dikartu merah. Namun jelang babak pertama berakhir, armada Diego Simeone mulai bisa konstan memaksa Rossoneri bermain bertahan saja.
Simeone lantas mengakui bahwa Milan bermain lebih oke dari Atletico. Namun untungnya berkat kartu merah Kessie, alur pertandingan jadi berubah.
“Mari kita mulai dari awal. Milan lebih unggul dari kami, memainkan gaya sepak bola yang sangat cepat dan dinamis, yang sudah kami lihat saat mereka bermain melawan Liverpool,” akunya kepada Sport Mediaset.
“Tentu saja, setelah kartu merah, mereka mulai menyerahkan beberapa wilayah dan kami mulai memasuki permainan yang bahkan belum kami mulai," tutur Simeone.
Atletico Lapar Kemenangan
Di babak kedua, Atletico Madrid makin intens menekan pertahanan AC Milan. Apalagi Diego Simeone kemudian memasukkan semua penyerangnya, termasuk Antoine Griezmann.
Pemain asal Prancis itulah yang kemudian menjebol gawang Milan pada menit ke-84. Kemudian Luis Suarez mengeksekusi penalti kontroversial pada menit 90+7.
Simeone mengatakan kemenangan itu didapat tak cuma karena kartu merah Franck Kessie. Ia menyebut timnya sukses memetik tiga poin karena memang sangat menginginkan kemenangan di laga tersebut.
“Setelah jeda, kami keluar dengan rasa lapar, mencoba menerobos tim yang terorganisir dengan baik. Kami sangat membutuhkan kemenangan ini," tandas Simeone.
Dengan kemenangan atas AC Milan itu, Atletico Madrid kini menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup B Liga Champions 2021-22 dengan raihan empat poin. Berikutnya, Simeone akan memimpin timnya menghadapi Liverpool di matchday 3.
(Sport Mediaset)
Baca Juga:
- Ini Satu Hal yang Bikin Bennacer Gagal Paham di Laga AC Milan vs Atletico Madrid
- AC Milan vs Atletico Madrid dan Hujan Kritikan buat Wasit Cuneyt Cakir: Tidak Adil!
- Jeritan Hati Milanisti tentang Franck Kessie: Jangan Sakiti Kami!
- Kalah dari Atletico Madrid, Milan Sudah Berusaha Maksimal
- Seandainya Lebih Fokus, Pioli Yakin Milan Bisa Kalahkan Atletico
- Galeri Foto: AC Milan Kalah 1-2 di Tangan Atletico Madrid
- Kartu Merah dan Penalti, Milan Dihukum Wasit
- Rapor Pemain AC Milan Saat Kalah dari Atletico: Brahim Diaz Ciamik, Kessie Paling Buruk
- Tujuh Pelajaran AC Milan vs Atletico Madrid: Wasit Rampok Kemenangan Milan?
- Milan Digebuk Atletico, Fans: Dijegal Wasit, Dijegal Teman Sendiri, Dijegal Semesta! Salah Kessie!
- Man of the Match AC Milan vs Atletico Madrid: Antoine Griezmann
- Hasil Pertandingan AC Milan vs Atletico Madrid: Skor 1-2
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 28 September 2021 23:56
-
Liga Champions 28 September 2021 23:55
-
Liga Champions 28 September 2021 23:54
-
Liga Champions 28 September 2021 22:38
Link Live Streaming Shakhtar Donetsk vs Inter Milan di Vidio
-
Liga Champions 28 September 2021 20:50
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...