Silahkan Dicatat, Jadwal Babak Perempat Final Liga Champions

Silahkan Dicatat, Jadwal Babak Perempat Final Liga Champions
Juventus vs Real Madrid (c) Liga Champions

Bola.net - - Pertandingan-pertandingan menarik bakal tersaji pada babak perempat final Liga Champions musim 2017/18 ini. Delapan tim terbaik di Eropa bakal saling bersaing untuk menjadi yang terbaik. Jadwal pertandingan pun sudah dirilis.

Berdasarkan jadwal yang sudah dirilis oleh UEFA, pertandingan leg pertama akan digelar pada 3 dan 4 April 2018 waktu setempat. Jika dikonversi menjadi Waktu Indonesia Barat (WIB), maka laga pada 3 April 2018 akan jatuh pada tanggal 4 April dini hari.

Sementara itu, pertandingan leg kedua akan digelar pada 10 dan 11 April 2018 waktu setempat. Berikut adalah jadwal lengkapnya:

Leg Pertama:

  • 03/04/18 Sevilla - Bayern Munchen

  • 03/04/18 Juventus - Real Madrid

  • 04/04/18 Barcelona - Roma

  • 04/04/18 Liverpool - Manchester City

Leg Kedua:

  • 10/04/18 Manchester City - Liverpool

  • 10/04/18 Roma - Barcelona

  • 11/04/18 Real Madrid - Juventus

  • 11/04/18 Bayern Munchen – Sevilla

Siapa kontestan perempat final yang jadi unggulan versi Bolaneters?

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.