Siapa Bilang Mengalahkan Manchester United Itu Mudah?

Siapa Bilang Mengalahkan Manchester United Itu Mudah?
Pemain Istanbul Basaksehir, Demba Ba, merayakan golnya ke gawang Manchester United dalam laga lanjutan fase grup Liga Champions hari Kamis (5/11/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Istanbul Basaksehir berhasil mengalahkan Manchester United dalam ajang Liga Champions. Penyerang Basaksehir Demba Ba mengakui bahwa Setan Merah merupakan lawan yang tidak mudah dikalahkan.

Basaksehir menjamu Setan Merah pada matchday ke-3 fase grup H Liga Champions, Kamis (5/11/2020) dini hari WIB. bermain di Stadion Fatih Terim, Klub asal Turki tersebut menang dengan skor 2-1.

Tuan rumah unggul dua gol lebih dulu di babak pertama melalui aksi Demba Ba dan Edin Visca. Sementara Setan merah memperkecil kedudukan lewat sundulan Anthony Martial di penghujung babak pertama.

Demba Ba mencetak gol ke gawang MU pada menit ke-12. Pemain berusia 35 tahun itu melakukan solo run dari tengah lapangan sebelum membobol gawang Dean Henderson.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Pertandingan Sulit

Demba Ba tentu saja sangat gembira dengan kemenangan yang diraih timnya. Meski berhasil memetik kemenangan, Demba Ba mengakui tak mudah bagi Basakshir untuk mengalahkan MU dalam pertandingan tersebut.

"Ini adalah pertandingan sulit, pertandingan yang kami menangkan," kata Demba Ba kepada UEFA.com.

"Kemenangan ini sangat penting bagi kami tapi juga bagi kepercayaan diri kami dan untuk sisa kompetisi. Tapi ini adalah pertandingan yang sulit."

2 dari 2 halaman

Peluang Lolos

Kemenangan atas MU belum membuat Basaksehir beranjak dari posisi juru kunci Grup H. Klub asal Turki tersebut mengumpulkan tiga poin dari tiga pertandingan.

Meski begitu, Demba Ba masih yakin timnya bisa melangkah jauh di kompetisi Liga Champions.

"Saya percaya karena saya orang yang beriman. Sekarang kami menyadari grup tempat kami berada dan kami akan berjuang," imbuhnya.

"Kami akan berjuang sampai akhir untuk mendapatkan poin sebanyak mungkin dan semoga kami bisa mendapatkan sesuatu pada akhirnya."

Sumber: UEFA