Seragam Beda, Isyarat Hati Valdes Tak Lagi di Barca?

Seragam Beda, Isyarat Hati Valdes Tak Lagi di Barca?
Seragam Victor Valdes tanpa logo sponsor. (c) AFP
Bola.net - Ada yang unik dari tampilan Victor Valdes di Liga Champions kontra Bayern Munich kemarin - ia mengenakan seragam yang beda dari seluruh rekan-rekan setimnya.

Dalam pertandingan leg pertama semifinal di Allianz Arena tersebut, di seragam kiper asal Spanyol itu tidak terpampang logo sponsor resmi Blaugrana, Qatar Foundation. Anehnya, logo tersebut terpampang di semua kostum pemain Barca.

[polling]988[/polling]

Seolah hal itu jadi pertanda buruk, Barca pun terkapar usai digasak tuan rumah empat gol tanpa balas - sebuah kekalahan telak yang tak biasa untuk tim sekelas Barca di beberapa tahun terakhir.

Insiden tersebut mungkin saja tak disengaja, namun sudah bukan rahasia lagi jika hati Valdes tak lagi di Camp Nou setelah ia menolak perpanjangan kontrak yang diajukan Barca - dan itu mulai tersirat dari perbedaan kostum kontra Bayern. (tri/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.