
Bola.net - - Sesuai hasil undian, AS Roma akan berjumpa Liverpool pada babak semifinal Liga Champions musim 2017/18. Bukan undian yang mudah bagi Roma, setidaknya jika dilihat dari catatan head to head pertemuan lawan The Reds.
Roma patut waspada dengan hasil undian lawan Liverpool ini. Seperti yang dicatat oleh Opta, Roma hanya meraih satu kali kemenangan dari lima kali pertemuan lawan Liverpool. Tentu saja ini bukan modal yang bagus bagi Il Lupi.
Pertemuan paling mutakhir antara Roma lawan Liverpool terjadi di Liga Champions tahun 2002 silam. Laga yang digelar di Anfield ini dimenangkan Liverpool dengan skor 2-0. Dua gol tim asal Merseyside dicetak oleh Jari Litmanen dan Emile Heskey.
Dan berikut adalah head to head antara Liverpool vs Roma:
1983/1984 [Piala Champions] Liverpool 1 - 1 AS Roma
2000/2001 [Piala UEFA] Roma 0 - 2 Liverpool
2000/2001 [Piala UEFA] Liverpool 0-1 AS Roma
2001/2002 [Liga Champions] AS Roma 0-0 Liverpool
2001/2002 [Liga Champions] Liverpool 2-0 AS Roma
5 - AS Roma have won only once in five matches against Liverpool, scoring just two goals in the process. Fearsome. #UCLDraw
— OptaPaolo (@OptaPaolo) April 13, 2018
Pada babak semifinal musim ini, Liverpool akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah. Laga leg pertama akan digelar di Anfield. Sementara, leg kedua baru akan digelar di Stadion Olimpico. Berikut adalah jadwal lengkapnya:
Leg Pertama:
Liverpool vs AS Roma- Rabu 25/04/18 pukul 01:45 WIB
Leg Kedua:
Advertisement
AS Roma vs Liverpool Kamis 03/05/18 pukul 01:45 WIB
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 12 April 2018 23:37
-
Liga Spanyol 12 April 2018 23:01
-
Liga Champions 12 April 2018 22:54
-
Liga Champions 12 April 2018 21:31
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:10
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:09
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:09
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:09
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...