
Bola.net - Meski Chelsea banyak diperkuat oleh nama besar, Diego Ribas percaya bahwa Atletico Madrid dan tim asal London tersebut sama-sama memiliki kans yang sama besar untuk menjadi pemenang di duel leg pertama semifinal Liga Champions tengah pekan ini.
Kedua klub akan saling jumpa di Vicente Calderon dalam usaha mereka untuk memperebutkan jatah bermain di laga final yang akan digelar di Lisbon, Mei mendatang. Meski The Blues banyak memiliki sosok bintang, Diego rupanya tidak gentar dengan reputasi tim asuhan Jose Mourinho tersebut.
"Sepakbola adalah soal waktu. Jika anda berada di tempat anda berada saat ini, maka itu berkat semua persiapan yang kami lakukan dan apa yang ada di masa lalu tidak ada pengaruhnya," tutur Diego menurut laporan AS.
"Kami akan terus melanjutkan apa yang sudah kami lakukan dan kesempatan untuk kedua klub sama berimbang, terlepas dari pemain bintang yang mereka miliki. Kami siap untuk menunjukkan penampilan yang hebat," pungkasnya.
Atletico Madrid akan menghadapi laga nanti dengan bermodalkan kemenangan 2-0 atas Elche di kompetisi domestik. [initial]
(as/rer)
Kedua klub akan saling jumpa di Vicente Calderon dalam usaha mereka untuk memperebutkan jatah bermain di laga final yang akan digelar di Lisbon, Mei mendatang. Meski The Blues banyak memiliki sosok bintang, Diego rupanya tidak gentar dengan reputasi tim asuhan Jose Mourinho tersebut.
"Sepakbola adalah soal waktu. Jika anda berada di tempat anda berada saat ini, maka itu berkat semua persiapan yang kami lakukan dan apa yang ada di masa lalu tidak ada pengaruhnya," tutur Diego menurut laporan AS.
"Kami akan terus melanjutkan apa yang sudah kami lakukan dan kesempatan untuk kedua klub sama berimbang, terlepas dari pemain bintang yang mereka miliki. Kami siap untuk menunjukkan penampilan yang hebat," pungkasnya.
Atletico Madrid akan menghadapi laga nanti dengan bermodalkan kemenangan 2-0 atas Elche di kompetisi domestik. [initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 April 2014 20:50
-
Liga Inggris 20 April 2014 19:45
-
Liga Inggris 20 April 2014 18:45
-
Liga Inggris 20 April 2014 17:50
-
Liga Inggris 20 April 2014 16:20
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...