Seedorf: Gelar Liga Champions Madrid Tahun Ini Lebih Layak dari 2014

Seedorf: Gelar Liga Champions Madrid Tahun Ini Lebih Layak dari 2014
Real Madrid (c) AFP
- Legenda Real Madrid, Clarence Seedorf menilai mantan timnya layak memenangi final Liga Champions kontra Atletico Madrid di San Siro dini hari tadi.


Menurut pria asal Belanda tersebut, permainan El Real kali ini lebih baik dari ketika kedua tim bertemu juga di partai final edisi 2014 yang dihelat di Estadio da Luz, Lisbon.


"Real Madrid memiliki peluang lebih banyak, mereka mengawalinya dengan lebih baik, jadi kemenangan mereka lebih layak dibanding final sebelumnya," ujar Seedorf kepada Goal International.


"Di final sebelumnya, Atletico memegang kendali permainan, kemudian di babak tambahan Madrid mengambil alih. Tapi hari ini Real Madrid layak menang. Ini adalah hasil yang tepat," lanjutnya.


Di final kali ini, Real unggul terlebih dahulu lewat sundulan Sergio Ramos di babak pertama. Laga terpaksa harus dilanjutkan ke babak tambahan dan adu penalti usai Atletico menyamakan skor di menit 79. Cristiano Ronaldo menjadi penentu kemenangan Real di babak adu penalti. [initial]


  (gl/pra)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.