
Bola.net - - Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu meyakini Lionel Messi masih bisa juara Liga Champions lagi sebelum akhirnya pensiun.
Messi sudah membela skuat utama Blaugrana sejak tahun 2004 silam. Sejauh ini pemain asal Argentina itu sudah membantu timnya meraih empat gelar Liga Champions.
Trofi pertama ia raih pada musim 2005-06, lalu yang kedua tahun 2008-09. Kemudian berlanjut di musim 2010-11 dan 2014-15.
Sayangnya setelah itu Barca terus gagal untuk bisa jadi juara lagi. Di musim 2015-16 mereka gugur di babak perempat final, demikian juga di musim 2016-17.
Prestasi itu juga berulang di musim ini. Jika diteruskan maka ini tentu tak bagus bagi Messi karena usianya sudah 30 tahun dan hanya dalam beberapa tahun lagi ia akan pensiun.
Namun demikian Bartomeu merasa yakin Messi masih akan bisa mendapat trofi Si Kuping Besar itu lagi sebelum gantung sepatu.
"Masih ada waktu bagi Messi untuk memenangkan satu, dua atau tiga trofi Liga Champions sebelum ia pensiun," klaimnya pada RAC1.
"Kami selalu mengatakan bahwa di Liga Champions konsistensi bukanlah hal yang paling penting," seru Bartomeu.
"Real Madrid menjalani pertandingan-pertandingan Liga Champions yang bagus baru-baru ini. Kami harus terus bekerja pada aspek itu untuk mencapai final," tegasnya.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 6 Mei 2018 23:07
-
Liga Spanyol 6 Mei 2018 22:44
-
Liga Inggris 6 Mei 2018 14:53
-
Liga Spanyol 6 Mei 2018 13:49
-
Liga Spanyol 6 Mei 2018 08:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...