Schweinsteiger: Bayern Akan Segera Juara Liga Champions Lagi

Schweinsteiger: Bayern Akan Segera Juara Liga Champions Lagi
Bastian Schweinsteiger (c) Ist

Bola.net - - Bayern Munchen akan segera menambah koleksi trofi mereka di musim kompetisi mendatang, usai mereka meraih gelar Bundesliga lima musim beruntun, menurut Bastian Schweinsteiger.

Sang gelandang pemenang Piala Dunia, yang meninggalkan Bayern untuk gabung Manchester United di 2015 dan kini bermain di Chicago Fire, masih percaya bahwa Bayern adalah tim besar dan tak membutuhkan perombakan skuat besar-besaran.

"Tidak. Bagi saya Bayern adalah satu dari tiga klub terbaik dunia saat ini," tutur Schweinsteiger di Goal International.

"Memang tidak mudah ketika anda kalah di Liga Champions atau piala domestik. Saya tahu seperti apa rasanya. Namun demikian, Bayern masih tim besar dan menurut saya mereka tak butuh transisi."

"Mereka punya pemain hebat, mereka punya segalanya di sana. Kadang di pertandingan melawan Juventus, Barcelona, atau Real Madrid, detail kecil yang akan menentukan."

Bastian SchweinsteigerBastian Schweinsteiger

Schweinsteiger mengaku tak senang melihat Bayern tumbang di perempat final Liga Champions dan juga semifinal DFB Pokal, namun ia yakin tim lamanya mampu kembali menjadi juara Liga Champions dalam waktu dekat.

"Saya cukup yakin dalam dua atau tiga tahun mendatang mereka akan memenangkan Liga Champions lagi."

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.