
Bola.net - - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah menyebut bahwa timnya memang layak mengalahkan Manchester City (2-1) pada leg kedua perempat final Liga Champions di Etihad Stadium, Rabu (11/4) dini hari WIB. Berkat kemenangan tersebut, Liverpool berhak melaju ke semifinal dengan agregat 5-1 setelah meraih kemenangan 3-0 di leg pertama pekan lalu.
Mengutip laman resmi UEFA, Salah mengakui bahwa Man City memang menyuguhkan permainan apik di pertandingan tersebut. Khususnya di babak pertama saat pemain Man City mampu menekan Liverpool di daerah pertahanannya sendiri.
"Man City menerapkan tekanan yang sangat tinggi dan memiliki banyak peluang, tetapi kami kembali dan bermain sebaik mungkin dan kemenangan ini memang layak kami dapatkan," ungkap Salah.
Salah memang dapat dikatakan sebagai salah satu pahlawan pada pertandingan tersebut setelah mencetak gol pertama Liverpool yang sekaligus menyeimbangkan kedudukan. Satu gol Salah tersebut juga melepaskan tekanan dari para pemain Liverpool yang mengakibatkan Virgil van Dijk dkk. dapat bermain lebih lepas.
"Saya mencoba bermain untuk tim dan mencoba mencetak gol di setiap pertandingan, dan itulah hal yang terpenting bagi saya," pungkasnya.
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 10 April 2018 21:18
-
Liga Champions 10 April 2018 20:46
-
Liga Champions 10 April 2018 20:16
Menurut Lampard, City Masih Punya Peluang Lolos ke Semifinal
-
Liga Champions 10 April 2018 19:49
-
Liga Champions 10 April 2018 19:14
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...