
Bola.net - Klub Austria, Red Bull Salzburg diklaim bisa langsung membeli megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo jika memang mereka menginginkannya.
Sejak 2005 silam, Salzburg dimiliki oleh perusahaan minuman berenergi, Red Bull. Sejak saat itu, Salzburg pun perlahan mendominasi Bundesliga Austria.
Pergerakan Red Bull tidak berhenti sampai di situ. Mereka membeli beberapa klub di sejumlah negara, termasuk yang paling terkenal RB Leipzig di Jerman.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Keyakinan Oliver Kragl
Gelandang asal Jerman yang kini bermain di klub Serie B Italia, Benevento, Oliver Kragl meyakini bahwa Red Bull dengan kekuatan finansialnya bisa merekrut Ronaldo.
"Red Bull Salzburg membuat juara bertahan Liga Champions Liverpool berjuang habis-habisan di Anfield dan bermain imbang di Naples," ujar Kragl kepada Goal International.
"Red Bull mungkin bisa membeli Ronaldo besok jika mereka menginginkannya. Saya rasa Salzburg bisa tampil bagus di Bundesliga Jerman," tambahnya.
Kejutan Salzburg
Salzburg memang tampil cukup impresif di pentas Liga Champions musim ini, meski mereka akhirnya kalah bersaing dari Liverpool dan Napoli di babak penyisihan grup.
Sejumlah pemain Salzburg pun banyak diperbincangkan di seantero Eropa. Bahkan, dua di antaranya sudah direkrut klub raksasa benua biru pada Januari kemarin.
Setelah Takumi Minamino diboyong Liverpool, giliran striker muda nan haus gol Erling Haaland yang digaet Borussia Dortmund.
Sumber: Goal International
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 28 April 2020 21:49
Marchisio Pernah Marahi Paul Pogba Tahun Lalu, Apa Sebabnya?
-
Liga Italia 28 April 2020 21:23
-
Liga Italia 28 April 2020 21:20
-
Liga Italia 28 April 2020 19:28
Agen Bernadeschi Akui Sempat Adakan Pertemuan Dengan Barcelona
-
Liga Inggris 28 April 2020 18:20
Jadi Buruan MU dan Juventus, Ajax Tetapkan Harga Donny van de Beek
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...