
Bola.net - Cristiano Ronaldo resmi menjadi pemain kedua yang paling banyak mencetak gol di sepanjang digelarnya kompetisi antar klub Eropa, berkat gol yang ia torehkan ke gawang FC Basel dini hari tadi.
Pemain berusia 29 tahun melewati catatan Filippo Inzaghi, yang mengakhiri karirnya sebagai pemain dengan mengoleksi 70 gol atas namanya di pentas Eropa. Namun semalam, Ronaldo berhasil melewati catatan tersebut dengan mengoleksi 71 gol.
Ia hanya kini terpaut lima gol dari Raul Gonzalez, pemain legendaris Real Madrid yang menutup karir dengan koleksi 76 gol.
Total ada 68 gol dibuat oleh Ronaldo, andai kita tak menghitung gol yang ia ciptakan di kompetisi Eropa selain Liga Champions. Angka tersebut bahkan hanya sedikit berbeda dengan Raul, yang hanya mencetak 71 gol.
Namun demikian, rekor Ronaldo masih bisa dikejar oleh pesaingnya di Barcelona, Lionel Messi, yang hingga saat ini mengumpulkan tak kurang dari 68 gol di kompetisi Eropa.
Ia bakal memainkan laga perdana di Liga Champions musim ini dengan melawan APOEL dini hari nanti dan kemungkinan besar akan menyumbangkan gol untuk publik Camp Nou. [initial]
(isf/rer)
Pemain berusia 29 tahun melewati catatan Filippo Inzaghi, yang mengakhiri karirnya sebagai pemain dengan mengoleksi 70 gol atas namanya di pentas Eropa. Namun semalam, Ronaldo berhasil melewati catatan tersebut dengan mengoleksi 71 gol.
Ia hanya kini terpaut lima gol dari Raul Gonzalez, pemain legendaris Real Madrid yang menutup karir dengan koleksi 76 gol.
Total ada 68 gol dibuat oleh Ronaldo, andai kita tak menghitung gol yang ia ciptakan di kompetisi Eropa selain Liga Champions. Angka tersebut bahkan hanya sedikit berbeda dengan Raul, yang hanya mencetak 71 gol.
Namun demikian, rekor Ronaldo masih bisa dikejar oleh pesaingnya di Barcelona, Lionel Messi, yang hingga saat ini mengumpulkan tak kurang dari 68 gol di kompetisi Eropa.
Ia bakal memainkan laga perdana di Liga Champions musim ini dengan melawan APOEL dini hari nanti dan kemungkinan besar akan menyumbangkan gol untuk publik Camp Nou. [initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 16 September 2014 23:10
Totti: Barca dan Madrid Berpeluang Besar Juara Liga Champions
-
Liga Inggris 16 September 2014 23:09
-
Liga Champions 16 September 2014 21:56
-
Liga Spanyol 16 September 2014 21:46
-
Liga Spanyol 16 September 2014 19:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...