Ronaldo Kecam Ferguson

Ronaldo Kecam Ferguson
Ronaldo kecam Ferguson. (c) AFP
Bola.net - Dalam sebuah wawancara menjelang pertandingan Manchester United kontra Real Madrid, Sir Alex Ferguson mendapatkan pertanyaan unik. Ia diminta membandingkan dua Ronaldo yang membela Real Madrid.

Ronaldo pertama tentu adalah Ronaldo Luiz Nazario de Lima asal Brasil yang telah pensiun. Ronaldo kedua adalah mantan anak didik Fergie sendiri, Cristiano Ronaldo.

Mungkin karena tak mau repot, Fergie kemudian membedakan keduanya berdasarkan bentuk tubuh. Fergie menyebut Ronaldo Brasil sebagai 'Ronaldo gemuk'. Ungkapan ini ternyata tak bisa diterima dengan baik oleh sosok yang bersangkutan. Ronaldo memang telah berhasil menurunkan bobot tubuhnya lewat program televisi One Measure.

"Dia belum melihat saya setelah One Measure. Saya bangga dengan penampilan fisik saya. Saya menyesalkan cara dia memanggil saya. Ucapannya itu tak pantas bagi orang yang punya gelar 'Sir'. Saya bangga dengan apa yang sudah saya raih di sepakbola; saya pernah menjadi pemain terbaik dunia," kecam Ronaldo.

Mantan penyerang Brasil ini mendapatkan banyak kritik soal berat tubuhnya sepanjang karier profesionalnya. Namun saat membela Madrid, ia pernah mengobrak-abrik Old Trafford dengan hattrick istimewanya pada 2003. [initial]

Mourinho: Saya Tahu Perasaan Fergie

Tak Hadiri Konpers, Pikiran Fergie Sedang 'Terganggu' (tdm/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.