
Bola.net - Mino Raiola memuji Zlatan Ibrahimovic dengan mengatakan ia adalah gabungan antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dan merupakan pemain paling komplit dalam sejarah sepak bola.
Ronaldo dan Messi akan segera bereuni lagi. Mereka akan bentrok di matchday 6 Grup G Liga Champions kala Juventus bersua Barcelona di Camp Nou.
Duel antara Messi dengan Ronaldo ini sangat ditunggu-tunggu para fans sepak bola di dunia, tak cuma oleh para fans Barca dan Juve saja. Sebab sudah cukup lama keduanya tidak bentrok langsung di atas lapangan.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Ronaldo Atau Messi
Duel antara keduanya sebenarnya berpeluang terjadi pada matchday 2 lalu saat Barcelona bertandang ke markas Juventus. Tapi saat itu Cristiano Ronaldo terpaksa absen karena terinfeksi virus corona COVID-19.
Kini jelang laga antara Barcelona vs Juventus di Camp Nou, Mino Raiola sempat memberikan komentarnya soal persaingan antara Lionel messi vs Cristiano Ronaldo. Ia mengatakan jika harus memilih salah satu di antaranya, maka ia tak akan ragu untuk memilih Ronaldo.
“Saya segera mengatakan bahwa antara Cristiano Ronaldo, yang saya adalah penggemar beratnya, dan Messi, saya akan selalu memilih si orang Portugis,” seru Raiola pada Tuttosport.
Zlatan Ibrahimovic yang Paling Hebat
Akan tetapi Mino Raiola kemudian melontarkan klaim bahwa ada pemain yang lebih hebat ketimbang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Pemain itu adalah kliennya yang kini bermain di AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
Raiola mengatakan Ibrahimovic memiliki kemampuan yang komplit sebagai pemain sepak bola. Ia juga disebutnya sebagai gabungan antara Messi dengan Ronaldo.
“Zlatan, sebaliknya, berasal dari planet lain dengan haknya sendiri. Ia adalah pemain terlengkap yang pernah ada dalam sejarah sepak bola," koarnya.
“Ia memiliki bakat Messi dan kemauan CR7. Jika Ballon d'Or dipilih oleh publik, saya tahu ia akan memenangkan delapan penghargaan itu," klaim Raiola.
Lionel Messi menjadi kolektor terbanyak Ballon d'or dengan raihan enam penghargaan. Cristiano Ronaldo meraih lima, sementara Zlatan Ibrahimovic belum pernah memenangkannya sama sekali.
(Tuttosport)
Jangan Lewatkan:
- Milan Tampil Perkasa, Maldini Justru Kaget Sendiri
- Tugas Besar Milan: Pantang Oleng Sebelum Target Dicapai
- Mino Raiola Bakal Wujudkan Trio Pogba, Ibrahimovic, dan Ronaldo di Juventus?
- AC Milan Bantah Sudah Nego Kontrak Baru dengan Zlatan Ibrahimovic
- Ketika Stefano Pioli Bicara dari Hati dengan Zlatan Ibrahimovic
- Saga Transfer Musim Panas Sudah Berlalu, Messi Kini Fokus Berikan yang Terbaik untuk Barcelona
- Seperti Ini Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Mata Pjanic
- 5 Peraih Ballon d'Or yang Sebut Cristiano Ronaldo Lebih Baik dari Lionel Messi
- Leonardo Bonucci Ungkap Satu Cara untuk Hentikan Lionel Messi, Apa Itu?
- Pirlo Tak Mau Bandingkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Desember 2020 20:20
-
Liga Inggris 7 Desember 2020 19:40
Wow, Chevrolet Siap Bantu Manchester United Pulangkan Cristiano Ronaldo
-
Liga Italia 7 Desember 2020 15:05
-
Galeri 7 Desember 2020 12:21
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...