Ronaldo Akan Rebut Ballon d'Or Messi

Ronaldo Akan Rebut Ballon d'Or Messi
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo sangat mungkin merebut Ballon d'Or dari tangan Lionel Messi tahun ini jika sampai Madrid dibawanya menjadi juara Liga Champions.

Hal itu diungkapkan oleh defender Schalke, Christoph Metzelder yang mana merupakan mantan rekan CR7 di Santiago Bernabeu dulunya.

"Andai musim ini Real Madrid juara Liga Champions maka saya yakin Ronaldo-lah yang mendapat Ballon d'Or bukan Messi," ucapnya kepada Bild.

Metzelder merasa Ronaldo sebagai pemain punya kemampuan yang lebih komplit ketimbang Messi, karena punya tendangan keras mematikan dan pergerakannya lebih dinamis.

"Mungkin dia nampak arogan di depan publik namun sejatinya ia baik sekali sebagai teman. Hidupnya hanya tentang sepakbola, ia enggan datang ke klub malam atau pun bar," imbuhnya.[initial]

   (bild/lex)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.