Ronaldo: 24 Mei Akan Menjadi Malam Yang Magis Bagi Real

Ronaldo: 24 Mei Akan Menjadi Malam Yang Magis Bagi Real
Cristiano Ronaldo (c) AFP
Bola.net - Winger Real Madrid, Cristiano Ronaldo menyatakan optimismenya menghadapi laga final Liga Champions kontra Atletico Madrid, dua pekan lagi. Pria asal Portugal ini menyebut bahwa 24 Mei akan menjadi momen magis bagi klub dengan tercapainya ambisi La Decima yang sudah lama mereka idamkan.

Meski demikian, penyuka nomor punggung 7 ini tidak lantas memandang sebelah mata kekuatan Atletico. Ronaldo mengakui bahwa peluang kedua tim untuk menang masih seimbang, 50:50.

"Ini adalah momen yang sudah sangat lama kami tunggu. Sebuah partai final yang hebat, mempertemukan dua tim yang sama kuat. Dalam laga final, peluang kedua tim akan selalu 50:50," tegas Ronaldo dalam acara promosi Samsung, seperti dilansir Diario AS.

"Kami berharap malam itu akan berjalan fantastis dan berujung kemenangan untuk Real. Semoga 24 mei akan menjadi sebuah malam yang Magis bagi kami."

Kelolosan Los Blancos ke final memang sudah cukup lama ditunggu oleh para suporter. Terakhir kali mereka melakukannya adalah tahun 2002, saat meraih gelar kesembilan dengan mengalahkan Bayer Leverkusen.[initial]

 (as/mri)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.