'Rodgers Terapkan Ilmu Mourinho di Liverpool'

'Rodgers Terapkan Ilmu Mourinho di Liverpool'
Rodgers belajar banyak dari Mou. (c) AFP
Bola.net - Glen Driscoll adalah sosok yang bertanggung jawab kepada Brendan Rodgers atas kebugaran para pemain Liverpool. Driscoll mengungkapkan bahwa Rodgers dan dirinya menyerap banyak ilmu dari Jose Mourinho.

Driscoll dan Rodgers adalah mantan anak buah Mou ketika masih sama-sama bekerja di Chelsea. Saat itu, mereka berdua begitu takjub dengan kemampuan Mou dalam mengelola tim penuh ego seperti Chelsea.

Sejak saat itu, Driscoll dan Rodgers memutuskan untuk menggunakan metode Mourinho dalam mengelola tim. Meski demikian Driscoll menuturkan bahwa mereka menggabungkan metode Mou dengan pemikiran mereka sendiri.

"Jose adalah orang yang mengangkat saya menjadi kepala pencegahan cedera di Chelsea. Seperti halnya Brendan, saya memiliki rasa hormat yang tinggi kepada Jose. Saya dan Brendan mengikuti metodologi sepakbola yang dibawa Jose," ucap Driscoll.

Driscoll dan Rodgers kini sedang bekerja keras untuk memperbaiki performa Liverpool. The Reds menjalani awal yang tak terlalu bagus musim ini. (if/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.