Rodgers: Liverpool Bukan Turis di Liga Champions

Rodgers: Liverpool Bukan Turis di Liga Champions
Brendan Rodgers (c) AFP
Bola.net - Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers menegaskan bahwa timnya bukanlah 'turis' di Liga Champions musim ini. Menurut Rodgers, anak asuhnya punya kemampuan untuk melangkah jauh di Liga Champions.

Setelah lima tahun absen, Liverpool akhirnya kembali ke Liga Champions pada musim ini. Mereka tergabung bersama Real Madrid, FC Basel dan Ludogorets Razgard di grup B.

Dan jelang laga pertama melawan Ludogorets Razgard di Anfield tengah pekan ini, Rodgers pun menegaskan bahwa pemainnya sangat antusias dan menyebut mereka tak ingin menjadi wisatawan di kompetisi Eropa.

"Kami bukan tengah berwisata di kompetisi ini. Kami percaya ini adalah tempat di mana kami seharusnya berada dan bermain," ujarnya.

"Untuk semua pemain dan semua orang yang terlibat di dalamnya, ini akan menjadi sesuatu yang membawa kegembiraan. Kami adalah Liverpool, kami juara lima kali Liga Champions dan kami identik dengan tradisi terbaik," tandasnya.[initial]

 (sm/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.