Rodgers Bicara Kans Sturridge Turun di Bernabeu

Rodgers Bicara Kans Sturridge Turun di Bernabeu
Daniel Sturridge. (c) LFC
Bola.net - Brendan Rodgers mengaku tak yakin jika Daniel Sturridge bisa turun di Santiago Bernabeu, kala Liverpool menghadapi Real Madrid dini hari nanti di Liga Champions.

Striker Inggris itu sudah absen cukup lama semenjak mengalami cedera bersama tim nasional di bulan September. Meski sudah berangsur pulih, Rodgers menolak kemungkinan ia akan menurunkan Sturridge sebagai starter di laga nanti.

"Saya membawa setiap pemain yang kami punya. Pertandingan kali ini dan pertandingan di akhir pekan nanti (melawan Chelsea) akan amat penting untuk kami, dan ini adalah tanda bahwa kami terus bersatu," tutur Rodgers menurut laporan ISF.

"Semua pemain yang sudah melakukan perjalanan, baik mereka dalam kondisi fit atau cedera, kami akan menangani mereka dengan baik dalam beberapa hari mendatang. Sementara Daniel, kita lihat bagaimana responnya, namun kemungkinan besar ia tidak akan fit," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.