
Bola.net - Laurent Blanc dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan PSG. Hari Jumat waktu setempat, PSG telah berhasil merayu Blanc untuk menjadi pelatih di Parc des Princes.
Laporan beIN Sport France mengatakan bahwa Blanc akan segera menjalani tugas melatih tim jawara Ligue 1 itu. meski demikian, persetujuan ini baru bersifat informal karena belum ada penandatangan kontrak resmi.
Blanc disebut bakal menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dalam beberapa hari ke depan. Blanc bakal menggantikan Carlo Ancelotti yang memang sudah menunjukkan tanda-tanda ingin pergi dari Paris.
Ancelotti selama ini merupakan sosok yang dinilai memiliki kans paling besar untuk menggantikan Jose Mourinho di Real Madrid. Jika memang benar Blanc mau menangani PSG, nyaris dapat dipastikan Ancelotti akan langsung terbang ke Madrid.
Blanc memiliki catatan yang bagus di Prancis. Ia berhasil membawa Bordeaux meraih gelar Ligue 1 pada 2009. kesuksesan itu membuatnya terpilih menjadi manajer timnas Prancis. Ia kemudian mengundurkan diri setelah Les Bleus kalah di perempat final Euro 2012 lalu. (bein/hsw)
Laporan beIN Sport France mengatakan bahwa Blanc akan segera menjalani tugas melatih tim jawara Ligue 1 itu. meski demikian, persetujuan ini baru bersifat informal karena belum ada penandatangan kontrak resmi.
Blanc disebut bakal menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dalam beberapa hari ke depan. Blanc bakal menggantikan Carlo Ancelotti yang memang sudah menunjukkan tanda-tanda ingin pergi dari Paris.
Ancelotti selama ini merupakan sosok yang dinilai memiliki kans paling besar untuk menggantikan Jose Mourinho di Real Madrid. Jika memang benar Blanc mau menangani PSG, nyaris dapat dipastikan Ancelotti akan langsung terbang ke Madrid.
Blanc memiliki catatan yang bagus di Prancis. Ia berhasil membawa Bordeaux meraih gelar Ligue 1 pada 2009. kesuksesan itu membuatnya terpilih menjadi manajer timnas Prancis. Ia kemudian mengundurkan diri setelah Les Bleus kalah di perempat final Euro 2012 lalu. (bein/hsw)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 20 Juni 2013 09:30
-
Liga Champions 20 Juni 2013 06:14
-
Liga Champions 19 Juni 2013 21:23
-
Liga Eropa Lain 19 Juni 2013 08:00
-
Liga Inggris 18 Juni 2013 16:50
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...