Rekor 823 Operan Madrid vs Malmo

Rekor 823 Operan Madrid vs Malmo
Real Madrid (c) AFP
Bola.net - Real Madrid menang 2-0 lewat brace Cristiano Ronaldo di kandang Malmo pada matchday 2 Grup A Liga Champions 2015/16, Kamis (01/10). Dalam laga ini, pasukan Rafael Benitez membukukan total 823 operan.

Itu adalah statistik yang istimewa. Total 823 vs Malmo bahkan tercatat sebagai rekor operan terbanyak Madrid dalam satu pertandingan Liga Champions atau La Liga selama sepuluh musim terakhir atau sejak 2005/06.


Madrid mengendalikan permainan melawan Malmo dengan gelombang operan mereka. Untuk urusan yang satu ini, nama Toni Kroos pun mengemuka.

Melawan Malmo, Kroos membukukan total 138 operan. Dari 138 operan itu, 132 di antaranya sukses tersambung dengan rekan-rekannya. Rata-rata akurasi operan Kroos adalah 95,7%.

Itu merupakan jumlah operan sukses terbanyak oleh seorang pemain Real Madrid dalam satu pertandingan Liga Champions sejak musim 2003/04. [initial]

 (opta/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.