
Bola.net - Nasib Inter Milan tidak berada di tangan mereka sendiri ketika menjamu Shakhtar Donestk pada duel matchday 6 Grup B Liga Champions 2020/21, Kamis (10/12/2020). Inter terancam gagal lolos ke babak 16 besar.
Saat ini situasi klasemen sementara begitu ketat. Ada Borussia Monchengladbach yang memimpin dengan 8 poin, lalu Shakhtar Donestk di peringkat ke-2 dengan 7 poin, dan Real Madrid di peringkat ke-3 juga dengan 7 poin.
Inter paling buncit dengan 5 poin, yang berarti laga terakhir nanti bakal krusial. Pasukan Antonio Conte wajib menang untuk menjaga asa, dan berharap duel Madrid vs Monchengladbach menemukan pemenang.
Advertisement
Jika tidak, kemenangan Inter bakal sia-sia dan mereka harus puas merosot ke Liga Europa. Baca komentar Conte selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Ada harapan
Mula-mula, Conte menegaskan bahwa skuadnya saat ini hanya fokus pada pertandingan di depan mata. Memang situasinya tidak ideal, nasib Inter ada di tangan tim lain. Namun, setidaknya sekarang harapan itu ada.
"Faktanya saat ini adalah kami harus menang atas tim hebat meski banyak pemain absen. Bagaimanapun, jika mungkin, kami harus lebih bersemangat," kata Conte kepada Football Italia.
"Saya ingat akhir pekan lalu harapan kami disebut sudah mati, tapi sekarang ada secercah cahaya."
"Kami hanya boleh berpikir soal kemenangan, sisanya saya tak merasa khawatir," imbuhnya.
Bukan kompetisi receh
Andai Inter menang, tapi Madrid vs Gladbach berakhir imbang, Inter tetap gagal lolos karena kalah head to head dari Los Blancos.
Inilah potensi kongkalikong yang disuarakan, tapi Conte tegas tak percaya. Baginya tidak mungkin Madrid dan Gladbach berjanji bermain imbang, Liga Champions bukan tempat seperti itu.
"Kita bicara soal Liga Champions dan soal klub-klub besar, bukan kompetisi sembarangan. Saya harap tidak ada yang membesar-besarkan cerita menyedihkan ini," sambung Conte.
"Dalam sepak bola, di level seperti ini, semua bermain untuk menang. Kami mengejar target, kami ingin berkembang, dan selalu ada cara serta ruang untuk melakukannya," tandasnya.
Sumber: Football Italia
Baca ini juga ya!
- Bela Zinedine Zidane, Casemiro: Kadang Orang-orang Suka Lupa Prestasinya
- Midtjylland vs Liverpool: Duel Timpang bak Langit dengan Bumi
- 5 Alasan Mutlak Liverpool Diyakini Hajar Midtjylland di Liga Champions
- Seperti Ini Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Mata Pjanic
- Ronaldo dan Messi Lewat, Pemain Paling Hebat di Muka Bumi Ini Adalah Ibrahimovic!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 Desember 2020 22:23
Jika Inter Sampai Gagal Raih Scudetto, Itu Semua Gara-gara Eriksen
-
Liga Italia 6 Desember 2020 23:09
Diincar Real Madrid, Inter Milan Segera Pagari Romelu Lukaku dengan Kontrak Baru
-
Liga Italia 6 Desember 2020 18:50
Yang Dilakukan Antonio Conte Terhadap Christian Eriksen itu Kejam
-
Liga Champions 2 Desember 2020 11:55
Jika Ingin Meningkat dan Jadi Tim Ambisius, Inter Milan Harus Lakukan Ini
-
Liga Champions 2 Desember 2020 11:28
Karakter dan Determinasi, Dua Hal yang Bikin Inter Tundukkan Gladbach
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...