Rapor Pemain Juventus Saat Kalahkan Chelsea: Locatelli Berkelas, Chiesa Efektif!

Rapor Pemain Juventus Saat Kalahkan Chelsea: Locatelli Berkelas, Chiesa Efektif!
Skuad Juventus merayakan gol Federico Chiesea ke gawang Chelsea, Liga Champions 2021/22 (c) AP Photo

Bola.net - Juventus meraih kemenangan keduanya pada fase grup Liga Champions 2021/2022. Menjamu Chelsea pada matchday 2 Grup H Liga Champions 2021/22, di Allianz Stadium, Kamis (30/9/2021) dini hari WIB, Si Nyonya Tua menang dengan skor 2-0.

Pertandingan berlangsung ketat, Chelsea menyerang, Juventus lebih banyak bertahan. Meski begitu, serangan balik Juve terbukti lebih efektif dengan gol tunggal Federico Chiesa di menit ke-46. Gol cepat pada awal babak kedua.

Hasil ini mendongkrak posisi Juve ke puncak klasemen sementara dengan 6 poin. Chelsea tertinggal di peringkat kedua dengan 3 poin.

Lantas, bagaimana dengan rapor pemain Juventus pada duel melawan Chelsea? Simak di bawah ini ya Bolaneters.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 15 halaman

Wojciech Szczesny

Wojciech Szczesny

Kiper Timnas Polandia dan Juventus. Wojciech Szczesny. (c) AP Photo

Szczesny tidak banyak bekerja sepanjang laga. Sebab, dari 16 shots yang dilepas pemain Chelsea sepanjang laga, hanya satu yang on target. Itu pun tidak cukup mengancam gawang Szczesny.

Rapor: 7

2 dari 15 halaman

Danilo

Danilo membuat Marcos Alonso tidak punya keleluasaan merangsek ke area dekat kotak penalti. Danilo bermain disiplin dan menjaga area dengan baik. Danilo menjadi pemain dengan sapuan bola paling banyak, tujuh kali.

Rapor: 8

3 dari 15 halaman

Leonardo Bonucci

Leonardo Bonucci

Pemain Juventus merayakan kemenangan atas Chelsea pada matchday kedua Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Pengalaman menuntun Bonucci untuk bermain secara efektif. Bonucci tak melakukan satu tekel pun. Tapi, dia membaca permainan dengan baik. Tiga sapuan dan empat intersep dilakukan bek berusia 34 tahun.

Rapor: 8

4 dari 15 halaman

Matthijs de Ligt

Matthijs de Ligt

Matthijs de Ligt melakukan duel dengan Romelu Lukaku pada laga Juventus vs Chelsea, matchday kedua Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

De Ligt -bersama Bonucci- punya fisik yang prima untuk menjadi lawan duel bagi Lukaku. Pemain asal Belanda sangat fokus dan membuat Lukaku hanya melepas satu shots sepanjang laga.

Rapor: 8

5 dari 15 halaman

Alex Sandro

Alex Sandro

Alex Sandro berebut bola dengan Cesar Azpilicueta pada duel Juventus vs Chelsea di matchday kedua Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Sandro bermain disiplin dan tidak memberi banyak ruang bagi Azpilicueta untuk melepas crossing. Sandro menjadi pemain yang paling banyak melepas tekel pada duel ini, 9 kali.

Rapor: 7

6 dari 15 halaman

Juan Cuadrado

Cuadrado menjadi pemain serbabisa yang sangat dibutuhkan Juventus. Di atas kertas, dia memainkan peran winger. Tapi, Cuadrado juga rajin membantu tugas defensif karena terbiasa bermain sebagai bek kanan.

Rapor: 7

7 dari 15 halaman

Rodrigo Bentancur

Rodrigo Bentancur

Rodrigo Bentancur melakukan tekel pada Kai Havertz saat Juventus berjumpa Chelsea pada matchday kedua Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Bentancur kali ini layak mendapat pujian. Dia bekerja sangat baik dan mampu meredam Havertz dan Ziyech. Bentancur membuat empat tekel, satu sapuan, dan sekali menang duel.

Rapor: 7,5

8 dari 15 halaman

Manuel Locatelli

Manuel Locatelli

Gelandang Juventus, Manuel Locatelli. (c) AP Photo

Locatelli tampil luar biasa pada duel lawan Chelsea. Sangat dominan di lini tengah. Locatelli melakukan tujuh tekel, dua sapuan, dan empat intersep. Dia juga menang pada tiga duel.

Locatelli membuat tugas barisan bek Juventus lebih ringan.

Rapor: 9

9 dari 15 halaman

Adrien Rabiot

Rabiot tidak banyak terlibat permainan dengan bola. Dia hanya melepas 16 umpan sepanjang laga. Tapi, dia punya penting untuk membatasi gerak dari kreatif di lini tengah Chelsea.

Rapor: 7

10 dari 15 halaman

Federico Chiesa

Federico Chiesa

Selebrasi Federico Chiesa bersama Danilo usai mencetak gol ke gawang Chelsea, Liga Champions 2021/22 (c) AP Photo

Chiesa hanya punya dua peluang sepanjang laga. Peluang pertama pada menit ke-19 yang masih melebar, lalu pada menit ke-46 yang menjadi gol. Dua peluang, satu shots on target, satu gol. Efektif.

Rapor: 9

11 dari 15 halaman

Federico Bernardeschi

Federico Bernardeschi

Penyerang Juventus, Federico Bernardeschi. (c) AP Photo

Bernardeschi dimainkan untuk peran penyerang tengah. Dia punya pergerakan yang bagus dan membuat assist untuk gol Chiesa. Hanya saja, dia tak mencatatkan satu pun shots on target.

Rapor: 7,5

12 dari 15 halaman

Weston McKennie

McKennie dimainkan pada menit ke-77, menggantikan Rabiot. McKennie melakukan tugas dengan cukup bagus. Dia membuat satu sapuan dan sangat kuat dalam duel satu lawan satu.

Rapor: 6

13 dari 15 halaman

Giorgio Chiellini

Chiellini menggantikan Bentancur pada menit ke-83. Masuknya Chiellini membuat lini belakang Juventus makin padat.

Rapor: N/A

14 dari 15 halaman

Moise Kean

Moise Kean

Bomber Italia, Moise Kean. (c) AP Photo

Kean menggantikan Chiesa pada menit ke-77. Pemain yang sempat membela Everton punya kesempatan melepas satu shots, tapi diblok pemain Chelsea.

Rapor: 6

15 dari 15 halaman

Dejan Kulusevski

Kulusevski masuk lapangan pada menit ke-66. Dia tidak punya kontribusi ofensif yang cukup menonjol, tapi menunjukkan kerja yang bagus dalam membantu pertahanan lewat pressing yang dilakukan.

Rapor: 7