Ramos Pede Madrid Bisa Atasi Problem Cedera

Ramos Pede Madrid Bisa Atasi Problem Cedera
Sergio Ramos. (c) AFP
- Sergio Ramos percaya diri Real Madrid bisa mengatasi problem cedera yang tengah mereka alami.


Hal tersebut diyakini oleh sang kapten, usai mereka berhasil meraup satu angka kala bermain imbang 0-0 melawan di Liga Champions, dalam laga yang dimainkan tanpa Karim Benzema dan Gareth Bale.


"Cedera yang ada berarti kami tengah tak dalam kondisi terbaik, namun Anda harus terus menatap ke depan. Kami tak boleh membuat alasan. Kami punya skuat yang cukup," tutur Ramos pada laman resmi klub.


"Hari ini kita lihat Jese dan Lucas mampu tampil bagus dan bersaing dengan pemain lainnya. Mereka bisa meningkatkan kemampuan kami sebagai tim.


"Pertandingan tadi berjalan berat, Anda tidak bisa terus menekan mereka selama 90 menit. Namun kami sudah berhasil meraih satu poin dan ini hasil yang cukup bagus." [initial]


 (rma/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.