Rafinha: Semua Orang Tahu Betapa Bagus Messi

Rafinha: Semua Orang Tahu Betapa Bagus Messi
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Bek Bayern Munchen, Rafinha, mengingatkan timnya betapa bagus kualitas permainan yang dimiliki oleh Lionel Messi, menjelang leg kedua pertandingan semifinal Liga Champions melawan Barcelona di Allianz Arena dini hari nanti.

Pemain Argentina itu mencetak dua gol dan membuat tim Jerman kalah 0-3 di leg pertama di Camp Nou pekan lalu. Rafinha tidak ingin hal tersebut kembali terulang dan ia meminta para pemain belakang Die Roten untuk terus mengawasi pergerakan La Pulga.

"Setiap pelatih tahu betapa bagus Messi. Kami harus berhati-hati dengan semua gerakan yang ia lakukan, hingga ia tidak bisa mencetak gol lagi di pertandingan nanti," jelas Rafinha pada reporter.

Bayern akan menghadapi Barcelona dengan modal kekalahan atas Augsburg di Bundesliga pekan lalu. [initial]

 (wel/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.