Preview: Dortmund vs Malaga, Laga Penghabisan!

Preview: Dortmund vs Malaga, Laga Penghabisan!
Aksi kedua tim pada leg pertama. © Uefa
Bola.net - Dua tim kejutan kembali bertemu, namun siapakah yang lebih berambisi? Borussia Dortmund dan Malaga sama-sama ingin tampil all-out pada leg kedua babak perempat final Liga Champions, Rabu (10/04).

Di pertemuan pertama, pertandingan yang berlangsung di La Rosaleda, kedua tim hanya bermain imbang 0-0. Meski tak ada gol yang tercipta, tapi laju laga cukup sengit dan ketat.

Sesi konferensi pers, Jurgen Klopp mengaku kecewa dengan kritikan yang dilontarkan ke anak-anak asuhnya, usai leg pertama. Namun ia bertekad memberikan hasil terbaik di laga kandang.

Sedangkan Martin Demichelis yang mewakili Los Boquerones -sebutan Malaga-, mengatakan bahwa timnya ingin memberikan kemenangan untuk Manuel Pelegrini yang tengah berduka atas kematian sang ayah. Melalui situs resmi Uefa, keduanya menjelaskan.

"Saya berkata kepada para pemain di saat latihan terakhir bahwa kami sedang dihujani kritikan pasca leg pertama. Saya bingung dengan stigma masyarakat yang menilai Malaga adalah tim lemah. Namun, bisa saya pastikan bahwa para pemain ingin tetap melaju di Liga Champions," ujar Klopp.

"Kami akan memenangkan pertandingan ini untuk Pellegrini. Kami semua tengah berduka. Dia sama sekali tak mengungkit kematian sang ayah, yang mana hal itu menunjukkan ketabahannya. Para pemain telah memberikan rasa belasungkawa dan bertekad memenangkan laga ini untuknya," kata Demichelis mengenai situasi yang melingkupi timnya.

Berita tim; Die Borussen -sebutan Dortmund- tak akan diperkuat oleh dua pilarnya, Roman Weidenfeller dan Marco Reus. Namun Mats Hummels dan Jakub Blaszczykowski yang lama absen akibat cedera, sudah kembali di dalam skuad Klopp.

Sementara itu di kubu tim tamu, absennya Manuel Iturra serta Weligton karena akumulasi kartu membuat kualitas Malaga timpang. Hal ini membuat sang entrenador kewalahan dalam mencari pengganti.

Starting line-up kedua tim:

Borussia Dortmund (4-2-3-1): Langerak (Gk); Piszczek, Subotic, Hummels, Schmelzer; Bender, Gundogan; Kuba, Gotze, Grosskreutz; Lewandowski.

Malaga (4-2-3-1): Caballero (Gk); Gamez, Lugano, Demichelis, Antunes; Toulalan, Camacho; Joaquin, Baptista, Isco; Saviola.[initial]

Editorial - Derby Manchester dan 14 Derby Sekota Terpanas (bola/rdt)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.