
Bola.net - Marseille akan menjamu Tottenham di Stade Velodrome pada matchday terakhir Grup D Liga Champions 2022/2023. Pertandingan ini dijadwalkan kick-off Rabu, 2 November 2022, jam 03:00 WIB.
Grup ini masih sangat ketat. Semua tim sama-sama masih punya peluang untuk lolos ke babak 16 besar. Marseille maupun Tottenham pasti sadar, terpeleset di laga terakhir ini akibatnya bisa sangat fatal.
Grup D sementara masih dipimpin oleh Tottenham (8 poin), diikuti Sporting Lisbon (7 poin), Eintracht Frankfurt (7 poin), dan Marseille (6 poin).
Advertisement
Tottenham hanya perlu menghindari kekalahan untuk lolos ke babak 16 besar. Hasil imbang saja sudah cukup untuk meloloskan mereka.
Namun, jika ingin finis sebagai juara grup, maka Tottenham harus menang, atau berharap pertandingan mereka dan Sporting vs Frankfurt sama-sama berkesudahan imbang.
Sementara itu, Marseille akan lolos jika meraih poin penuh. Jika mereka menang dan partai satunya berkesudahan imbang, maka Marseille akan jadi juara grup.
Marseille hanya akan finis peringkat tiga dan terlempar ke Liga Europa jika mereka imbang dan Sporting kalah.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain
Marseille (3-4-2-1): Pau Lopez; Kolasinac, Balerdi, Mbemba; Tavares, Veretout, Rongier, Clauss; Guendouzi, Payet; Alexis Sanchez.
Pelatih: Igor Tudor.
Info skuad: Bailly (cedera).
Tottenham (3-4-3): Lloris; Davies, Dier, Romero; Perisic, Bentancur, Hojgjerg, Sessegnon; Son Heung-Min, Kane, Moura.
Pelatih: Antonio Conte.
Info skuad: Richarlison (cedera), Romero (meragukan), Kulusevksi (meragukan).
Head-to-Head
Head-to-Head di European Cup/Liga Champions
Pertemuan: 1
Marseille menang: 0
Gol Marseille: 0
Seri: 0
Tottenham menang: 1
Gol Tottenham: 2.
Pertemuan Terakhir
08-09-2022 Tottenham 2-0 Marseille (UCL).
5 Pertandingan Terakhir Marseille (M-K-K-K-S)
13-10-22 Sporting 0-2 Marseille (UCL)
17-10-22 PSG 1-0 Marseille (Ligue 1)
23-10-22 Marseille 0-1 Lens (Ligue 1)
27-10-22 Frankfurt 2-1 Marseille (UCL)
30-10-22 Strasbourg 2-2 Marseille (Ligue 1).
5 Pertandingan Terakhir Tottenham (M-K-K-S-M)
15-10-22 Tottenham 2-0 Everton (EPL)
20-10-22 MU 2-0 Tottenham (EPL)
23-10-22 Tottenham 1-2 Newcastle (EPL)
27-10-22 Tottenham 1-1 Sporting (UCL)
29-10-22 Bournemouth 2-3 Tottenham (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
- Marseille cuma menang 3 kali dalam 20 laga terakhirnya di Liga Champions (M3 S0 K17).
- Tak ada hasil seri dalam 23 laga terakhir Marseille di Liga Champions (M5 S0 K18).
- Marseille selalu gagal clean sheet dalam 9 laga kandang terakhirnya di Liga Champions.
- Marseille tanpa kemenangan dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi (M0 S1 K3).
- Marseille cuma menang 1 kali dalam 5 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi (M1 S1 K3).
- Marseille selalu kebobolan 1 gol dalam 7 dari 9 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
- Tottenham cuma menang 1 kali dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi (M1 S1 K2).
- Tottenham cuma menang 2 kali dalam 7 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi (M2 S2 K3).
- Tottenham tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di Liga Champions (M1 S2 K0).
- Tottenham cuma menang 2 kali dalam 8 laga terakhirnya di Liga Champions (M2 S2 K4).
- Tottenham tanpa kemenangan dalam 4 laga tandang terakhirnya di Liga Champions (M0 S1 K3).
- Tottenham selalu gagal mencetak gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di Liga Champions.
- Tottenham cuma menang 3 kali dalam 13 laga tandang terakhirnya di Liga Champions (M3 S5 K5).
Prediksi skor akhir: Marseille 1-1 Tottenham.
Klasemen Liga Champions
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Dibandingkan Musim Sebelumnya, Lionel Messi Musim Ini Jauh Lebih Ganas!
- Barcelona Main Waswas saat Melawan Valencia, Pengaruh Liga Champions Itu Nyata
- Darwin Nunez Sempat Emosi Kala Liverpool Duel Lawan Ajax, Kenapa Nih?
- Termasuk AC Milan dan Tottenham, 8 Klub Ini Punya Peluang Lolos ke 16 Besar Liga Champions 2022/2023
- 5 Fakta Eintracht Frankfurt, Jebolan Liga Europa yang Bersaing Ketat di Liga Champions 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 30 Oktober 2022 08:01
-
Liga Italia 29 Oktober 2022 08:31
-
Liga Inggris 29 Oktober 2022 08:03
-
Liga Spanyol 29 Oktober 2022 08:02
-
Liga Inggris 29 Oktober 2022 08:01
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...