
Bola.net - Liverpool akan menjamu Villarreal pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2021/22, Kamis 28 April 2022. Pertandingan di Anfield ini dijadwalkan kick-off jam 02:00 WIB.
Di atas kertas, Liverpool yang sangat kuat di kandang tentu lebih difavoritkan. Namun, Liverpool tak boleh lengah. Sebab, Villarreal racikan Unai Emery musim ini telah menjelma menjadi pembunuh raksasa.
Villarreal menyingkirkan Juventus dengan agregat 4-1 di babak 16 besar. Kepastian lolos itu bahkan didapatkan dengan mengalahkan Juventus 3-0 di Turin pada leg kedua.
Advertisement
Villarreal kemudian bertemu dengan Bayern Munchen di perempat final. Lagi-lagi berstatus sebagai underdog, Villarreal justru kembali menciptakan kejutan. Menang 1-0 di Spanyol pada leg pertama, Villarreal lolos usai menahan imbang Bayern 1-1 pada leg kedua di Allianz Arena.
Villarreal memiliki organisasi permainan yang rapi dan disiplin. Dengan tim yang solid, mereka sanggup memaksa Juventus dan Bayern menangis. Mereka pun diyakini punya peluang untuk mencetak gol di Anfield.
Liverpool harus tampil jauh lebih baik daripada dua laga kandang sebelumnya di babak gugur, di mana tim besutan Jurgen Klopp itu dikalahkan Inter Milan 0-1 dan ditahan imbang Benfica 3-3.
Tak kalah pentingnya, Liverpool tidak boleh menganggap Villarreal sebagai lawan yang mudah. Mereka harus memiliki mindset bahwa setiap tim yang sampai di semifinal Liga Champions punya kans yang sama untuk lolos ke final. Respek pada lawan takkan melemahkan mereka. Itu justru bisa menjadi salah satu kunci kemenangan.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, Van Dijk, Konate, Alexander-Arnold; Thiago, Fabinho, Henderson; Diaz, Mane, Salah.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Info skuad: Firmino (meragukan).
Villarreal (4-4-1-1): Rulli; Estupinan, Pau Torres, Albiol, Foyth; Trigueros, Parejo, Capoue, Pino; Lo Celso; Danjuma.
Pelatih: Unai Emery.
Info skuad: Alberto Moreno (cedera), Gerard Moreno (meragukan), Coquelin (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head di Kompetisi UEFA
- Pertemuan: 2
- Liverpool menang: 1
- Gol Liverpool: 3
- Imbang: 0
- Villarreal menang: 1
- Gol Villarreal: 1.
2 Pertemuan Sebelumnya
- 05-05-2016 Liverpool 3-0 Villarreal (UEL)
- 28-04-2016 Villarreal 1-0 Liverpool (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Liverpool (S-S-M-M-M)
- 10-04-22 City 2-2 Liverpool (EPL)
- 14-04-22 Liverpool 3-3 Benfica (UCL)
- 16-04-22 City 2-3 Liverpool (Piala FA)
- 20-04-22 Liverpool 4-0 MU (EPL)
- 24-04-22 Liverpool 2-0 Everton (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Villarreal (M-S-S-M-M)
- 07-04-22 Villarreal 1-0 Bayern (UCL)
- 09-04-22 Villarreal 1-1 Bilbao (La Liga)
- 13-04-22 Bayern 1-1 Villarreal (UCL)
- 17-04-22 Getafe 1-2 Villarreal (La Liga)
- 20-04-22 Villarreal 2-0 Valencia (La Liga).
Statistik dan Prediksi Skor
- Liverpool belum pernah kalah di Anfield dalam laga-laga semifinal European Cup/Liga Champions (M9 S2 K0).
- Liverpool memenangi 6 dari 10 pertandingan Liga Champions terakhirnya di Anfield (M6 S2 K2).
- Liverpool cuma menang 4 kali dalam 16 laga terakhirnya melawan klub-klub Spanyol (M4 S3 K9).
- Liverpool selalu menang dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi, dan tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir (M8 S2 K0).
- Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 9 dari 10 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Liverpool selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 2 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Liverpool cuma kalah 1 kali dalam 33 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi (M24 S8 K1).
- Villarreal cuma menang 4 kali dalam 14 laga tandang terakhirnya di Liga Champions, termasuk kualifikasi (M4 S5 K5).
- Villarreal cuma menang 9 kali dalam 24 laga tandang yang sudah mereka mainkan di semua kompetisi musim ini (M9 S6 K9).
Prediksi skor akhir: Liverpool 2-1 Villarreal.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Liga Champions: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Liverpool vs Villarreal
- Liverpool vs Villarreal, 5 Pemain Kunci The Reds untuk Injakkan Satu Kaki di Final
- Kelemahan Liverpool Terungkap! Strategi Mengulur Waktu Everton Ternyata Efektif
- Ingat Liverpool, Villarreal Pernah Singkirkan Juventus dan Bayern!
- Liverpool Jumpa Villarreal, Jurgen Klopp Tidak Sabar Hadapi Unai Emery, Sang Raja Eropa
- Juventus Terkapar, Bayern Kandas, Unai Emery Menyulap Villarreal Jadi Pembunuh Raksasa
- Raphael Varane vs Arsenal: Dikolong Odegaard, Dicari-cari Pendukungnya Ben White
- Messi Juara, Lewandowski Juara, Ronaldo Dilalap Arsenal
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 25 April 2022 16:01
-
Liga Italia 24 April 2022 10:01
-
Liga Spanyol 23 April 2022 12:04
-
Liga Italia 23 April 2022 12:03
-
Liga Inggris 23 April 2022 12:02
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...