
Bola.net - Juara bertahan Bayern Munchen bakal menjamu tim dari Rusia, Lokomotiv Moscow, pada duel matchday 6 Grup A Liga Champions 2020/21, Rabu (28/10/2020). Bayern sudah dipastikan lolos sebagai juara grup.
Pada pertemuan pertama di matchday 2 lalu, Bayern memetik kemenangan 2-1 saat menantang Lokomotiv di Rusia. Leon Goretzka mencetak gol pertama (13'), Anton Miranchuk menyamakan kedudukan (70'), lalu Joshua Kimmich jadi penentu (79').
Lalu pada matchday 5 sebelumnya, Bayern hanya bermain imbang 1-1 dalam lawatan ke markas Atletico Madrid, saat itu Bayern menurunkan skuad lapis kedua.
Advertisement
Lokomotiv Moscow harus menelan kekalahan 1-3 dari RB Salzburg pada matchday 5, meski mereka berhasil menahan imbang Atletico Madrid pada matchday 3 dan 4 (1-1, 0-0).
Kendati demikian, Lokomotiv dalam kondisi apik menyambut laga ini usai menang 3-1 atas Rubin Kazan di kompetisi domestik akhir pekan lalu, sedangkan Bayern ditahan imbang RB Leipzig 3-3.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraaan Susunan Pemain
🛫🌅🛬🇩🇪#UCL | 🔜#BayernLoko pic.twitter.com/JpwkoTWazH
— FC Lokomotiv Moscow (@fclokomotiv_eng) December 7, 2020
Bayern (4-3-3): Nubel; Sarr, Sule, Alaba, Richards; Musiala, Roca, Goretzka; Gnabry, Choupo-Moting, Costa
Pelatih: Hans-Dieter Flick.
Info skuad: Javi Martinez (cedera), Boateng (cedera)
Lokomotiv (4-4-2): Guilherme; Zhivoglyadov, Corluka, Cerqueira, Rybus; Ignatjev, Krychowiak, Magkeev, Miranchuk; Eder, Lisakovich.
Pelatih: Marko Nikolic.
Info skuad: Dnil Kulikov (Covid-19), Ze Luis (cedera), Fedor Smolov (cedera), Mikhail Lysov (cedera), Dmitri Barinov (cedera)
Head-to-Head dan Performa
Next game in sight 👀#FCBFCLM #packmas pic.twitter.com/Q6AunEOGIk
— FC Bayern English (@FCBayernEN) December 7, 2020
Head-to-Head (Kompetisi Klub UEFA)
- Pertemuan: 3
- Lokomotiv menang: 1
- Gol Lokomotiv: 2
- Imbang: 0
- Bayern menang: 2
- Gol Bayern: 7
3 pertemuan sebelumnya
- 26-09-1995 Lokomotiv 0-5 Bayern (UEFA Cup)
- 12-09-1995 Bayern 0-1 Lokomotiv (UEFA Cup).
- 28-10-2020 Lokomotiv 1-2 Bayern (Liga Champions)
5 Laga Terakhir Bayern
- 6-12-2020 Bayern 3-3 RB Leipzig (liga)
- 2-12-2020 Atletico Madrid 1-1 Bayern (UCL)
- 28-11-2020 Stuttgart 1-3 Bayern (liga)
- 26-11-2020 Bayern 3-1 RB Salzburg (UCL)
- 21-11-2020 Bayern 1-1 Werder Bremen (liga)
5 Laga Terakhir Lokomotiv
- 5-12-2020 Lokomotiv 3-1 Rubin Kazan (liga)
- 2-12-2020 Lokomotiv 1-3 RB Salzburg (UCL)
- 28-11-2020 Akhmat Grozny 0-0 Lokomotiv (liga)
- 26-11-2020 Atletico Madrid 0-0 Lokomotiv (UCL)
- 21-11-2020 Lokomotiv 1-0 Arsenal Tula (liga)
Statistik dan Prediksi Skor
Things you love to see 😍@AlphonsoDavies #MiaSanMia pic.twitter.com/zIK7XXC0DM
— FC Bayern English (@FCBayernEN) December 7, 2020
Total, Bayern memenangi 19 dari 20 laga fase grup di kandang. Satu sisanya berakhir imbang.
Lokomotiv tak pernah menang dalam 10 laga terakhir di Liga Champions
Pada 5 laga terakhir di Liga Champions, Bayern memetik 4 kemenangan dan 1 hasil imbang.
Prediksi skor akhir: Bayern Munchen 2-0 Lokomotiv Moscow.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 Desember 2020 16:01
-
Liga Inggris 4 Desember 2020 15:17
-
Liga Inggris 4 Desember 2020 15:15
-
Liga Spanyol 4 Desember 2020 15:13
-
Liga Inggris 4 Desember 2020 15:11
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 12:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:01
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:56
-
Otomotif 20 Maret 2025 11:48
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 11:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...