
Pertandingan ini bisa dikatakan sebagai pertandingan untuk menjaga rekor masing-masing. Hal ini dikarenakan baik Arsenal maupun FC Basel sama-sama belum menderita kekalahan di lima pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, sehingga keduanya tidak ingin rekor itu rusak di tengah pekan nanti.
Pertandingan ini sejatinya akan menjadi laga yang emosional bagi Granit Xhaka. Rekrutan anyar The Gunners tersebut akan berhadapan dengan klub masa kecilnya, di mana ia akan kembali berhadapan dengan sang kakak, Touland Xhaka yang saat ini menjadi pilar utama di lini tengah Juara Liga Swiss tersebut. Selain Granit, Mohamed Elneny juga akan kembali berhadapan dengan mantan klubnya tersebut.
Pada laga ini Arsenal tidak bisa memainkan sejumlah pemain pentingnya karena mendapat cedera. Nama Francis Coquelin merupakan nama terakhir yang masuk ruang perawatan The Gunners usai mendapat cedera saat berhadapan dengan Chelsea akhir pekan lalu. Kondisi ini semakin diperparah karena Olivier Giroud juga tidak bisa dimainkan mengingat striker Timnas Prancis itu mendapat kartu merah pada laga kontra PSG di pertandingan pekan ke 1.
Dnegan skema 4-2-3-1, Wenger sendiri kemungkinan besar kembali memainkan Alexis Sanchez sebagai striker pada laga ini setelah sang pemain tampil apik saat berhadapan dengan Chelsea akhir pekan lalu. Di sektor penjaga gawang, Wenger kemungkinan besar akan kembali memainkan David Ospina seperti yang ia lakukan pada pertandingan kontra PSG di mana posisi Francis Coquelin kemungkinan akan digantikan oleh Granit Xhaka. Alex Olade Chamberlain juga kemungkinan diturunkan di sektor sayap The Gunners pada laga ini.
Di kubu Basel, pelatih Urs Fischer datang ke London dengan modal yang positif usai belum terkalahkan di Liga Swiss pada musim ini. Fischer juga tidak punya masalah cedera yang serius sehingga komposisi tim terbaiknya bisa diturunkan untuk menghadapi The Gunners.
Dengan skema 4-1-4-1 andalannya, Marc Janko akan kembali menjadi andalan Fischer di lini serang Basel. Sedangkan kakak Granit, Touland Xhaka akan memimpin lini tengah Basel bersama Luca Zuffi dan Matias Delgado. Di sektor kiper sendiri Tomas Vaclik akan bertugas mengamankan gawang Basel dari gempuran lini serang The Gunners.
Perkiraan Susunan Pemain
FC Basel (4-1-4-1): Vaclik; Traore, Alvarez, Suchy, Lang; T.Xhaka; Steffen, Delgado, Zuffi, Bjanarson; Janko
Arsenal (4-2-3-1): Ospina; Monreal, Koscielny, Mustafi, Bellerin; G.Xhaka, Cazorla; Chamberlain, Ozil, Walcott; Sanchez
Statistik Kedua Tim
Head to Head
Pertandingan Ini Adalah Pertemuan Pertama Kedua Tim
Lima Pertandingan Terakhir Arsenal (M-S-M-M-M)
10/09/16 Arsenal 2 - 1 Southampton (EPL)
14/09/16 Paris Saint-Germain 1 - 1 Arsenal (UCL)
17/09/16 Hull City 1 - 4 Arsenal (EPL)
21/09/16 Nottingham Forest 0 - 4 Arsenal (EFL)
24/09/16 Arsenal 3 - 0 Chelsea (EPL)
Lima Pertandingan FC Basel (M-S-M-M-M)
11/09/16 FC Bâsel 3 - 1 Grasshopper (LSS)
14/09/16 FC Bâsel 1 - 1 Ludogorets (UCL)
18/09/16 Zug 0 - 1 FC Bâsel (SCP)
22/09/16 Lausanne Sport 1 - 2 FC Bâsel (LSS)
25/09/16 FC Saint-Gall 1879 1 - 3 FC Bâsel (LSS)
Prediksi Skor
Pertandingan antara Arsenal dan FC Basel ini dipastikan berlangsung sengit. Pasalnya kedua tim tengah memiliki momentum yang bagus sehingga mereka akan berada dalam kepercayaan diri yang tinggi pada pertandingan ini.
Sama-sama meraih hasil imbang di pertandingan pekan pertama yang lalu, baik Arsenal dan Basel sama-sama mengincar kemenangan perdana mereka di Liga Champions musim ini. Arsenal selaku tuan rumah tidak diuntungkan dengan badai cedera yang mendera mereka namun dukungan supporter tuan rumah akan menjadikan klub London Utara ini bersemangat untuk menaklukan wakil Swiss tersebut.
Bolanet memprediksi laga ketat ini akan berakhir dengan kemenangan Arsenal dengan skor akhir 2-0. Bagaimana prediksi anda Bolaneters? Sampaikan prediksi anda pada kolom komentar.[initial]
(bola/dub)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 24 September 2016 07:00
-
Liga Italia 23 September 2016 17:30
-
Liga Italia 23 September 2016 17:00
-
Liga Spanyol 23 September 2016 16:27
-
Liga Spanyol 23 September 2016 15:11
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...