Pogba: Conte Bisa Seperti Ferguson

Pogba: Conte Bisa Seperti Ferguson
Pogba sebut Conte bisa sesukses Fergie. (c) AFP
Bola.net - Paul Pogba mengatakan bahwa Antonio Conte bisa menjadi sesukses mantan pelatihnya di Manchester United, Sir Alex Ferguson. Pogba merupakan mantan pemain United yang bergabung dengan Juventus pada musim panas lalu.

Pogba tahu benar karakteristik dan kehebatan Fergie karena pernah merasakan sendiri sentuhan tangan dingin pelatih kawakan itu. Ia kini membandingkan Conte dengan Ferguson.

"Conte bisa menjadi sosok besar dalam sepakbola seperti Ferguson. Conte jelas bisa. Dia adalah pelatih hebat, saya sudah beberapa kali berbicara dengannya. Dia tahu bahwa saya masih harus berkembang lagi, saya rasa dia benar," ucap Pogba.

Pemain muda asal Prancis ini mengatakan bahwa perpisahannya dengan Fergie tak seburuk yang diperkirakan publik. Ia merasa tak pernah bermasalah dengan Fergie selama di Manchester. Poga mengatakan bahwa Fergie sudah tahu ia memberikan kemampuan terbaiknya setiap saat.

Pogba mengatakan bahwa salah satu alasannya meninggalkan United adalah karena ia ingin mendapat waktu bermain yang lebih banyak. ia yakin Conte akan memberikan waktu bermain yang ia butuhkan selama berada di Juve. (foti/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.