Pogba Berharap Juve Melanjutkan Kemenangan di Liga Champions

Pogba Berharap Juve Melanjutkan Kemenangan di Liga Champions
Pogba mencetak gol kemenangan Juventus (c) AFP
Bola.net - Paul Pogba menyelesaikan penampilan gemilang Juventus dengan gol kemenangan yang ia cetak ke gawang Olympiakos. Sempat tertinggal, Bianconeri bangkit dan meraih kemenangan 3-2 di matchday keempat Liga Champions.

Dua kemenangan di grup A, Juve mengumpulkan enam poin, jumlah poin yang tak cukup bila ingin melaju ke 16 besar. Karenanya, Pogba berharap kesuksesan mengalahkan Olympiakos bisa menjadi dasar untuk meraih dua hasil positif saat menghadapi Malmo dan Atletico Madrid.

"Pertandingan tadi sangat penting. Semua kembali pada diri kami sendiri (untuk bangkit), sepak bola selalu seperti itu. Kami tahu kami harus terus mendapat kemenangan dan hal itu tak mudah, jadi saya harap kami bisa memulainya dari kemenangan ini." ujar gelandang muda Prancis itu seperti dikutip fourfourtwo.com.

Hanya saja mantan pemain Manchester United itu tak mau timnya mengulangi kesalahan yang berujung dua gol Olympiakos di Turin.

"Kami tahu bahwa kami tak boleh melakukan kesalahan di Liga Champions. Semua tim di Eropa habis-habisan mengincar kemenangan dan kami tak boleh lengah sedetik pun." [initial]

  (fft/dct)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.