Pogba Bahagia Tinggalkan MU Demi Juve

Pogba Bahagia Tinggalkan MU Demi Juve
Paul Pogba (c) AFP
Bola.net - Paul Pogba menegaskan bahwa dirinya telah membuat keputusan yang tepat kala meninggalkan Manchester United demi gabung Juventus tiga tahun lalu.

Gelandang asal Prancis itu tak diberi kesempatan untuk mencicipi ketatnya persaingan di skuat utama United oleh Sir Alex Ferguson. Alhasil, Pogba pun akhirnya memilih untuk angkat kaki dari Old Trafford setelah kontraknya berakhir.

Pogba sendiri akhirnya menjelma menjadi salah satu gelandang muda terbaik di dunia. Selain membantu Juve menjadi jawara di kompetisi domestik, ia kini juga berhasil membawa skuat asuhan Massimiliano Allegri itu menembus final Liga Champions musim ini. Kesuksesan itu pun membuat pemain 22 tahun tersebut sangat senang. Ia mengaku keputusannya meninggalkan United memang terbukti benar.

"Ya, saya jelas bahagia. Saya bahagia dengan bagaimana saya menghabiskan waktu saya di Turin. Saya tak menyesali kepindahan itu sama sekali. Saya sangat bahagia di sini dan saya menikmatinya," tegas Pogba seperti dilansir The Telegraph.

"Saya mencapai final Liga Champions bersama Juve, bukan Manchester. Jadi, segalanya telah berjalan dengan baik bagi saya," pungkasnya. [initial]

 (tel/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.