Podolski: Saya Cocok Main Di Inggris

Podolski: Saya Cocok Main Di Inggris
Podolski yakin sukses di Arsenal (c) AFP
Bola.net - Lukas Podolski yakin bahwa dirinya tak akan butuh waktu lama untuk beradaptasi saat membela Arsenal nanti. Keyakinan itu ada lantaran gaya bermain Poldi memang cocok untuk Liga Premier Inggris.

Poldi akan bergabung dengan Arsenal dari Cologne dengan biaya transfer yang masih dirahasiakan. Arsenal akan menjadi klub pertama Poldi di luar Jerman. Namun pemain ini yakin bahwa dirinya sudah siap untuk menerima tantangan berat bermain di negeri asing itu.

"Tidak akan mudah karena Liga Premier adalah kompetisi yang berimbang. Enam tim teratas semuanya sangat kuat. Perjuangan saya akan sulit," ucap Poldi seperti dikutip situs resmi Arsenal.

"Namun saya bergabung untuk memenangkan gelar dan trofi. Itulah target saya. Saya sangat percaya diri dan saya akan melakukan yang terbaik agar bisa sukses bersama Arsenal."

"Di Inggris, permainan sangat cepat, banyak gol yang tercipta, dan selalu ada pertarungan sengit. Saya menikmati permainan sepakbola seperti itu. Dari sudut pandang itu, saya yakin akan mampu beradaptasi dengan cepat soalnya tipe permainan saya mirip seperti itu."

"Bundesliga sudah mengalami banyak kemajuan beberapa tahun ini. Mereka tidak lagi tertinggal terlalu jauh dari sepakbola level tertinggi." (sky/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.