Podolski: Arsenal Cukup Kuat Untuk Lolos ke 16 Besar

Podolski: Arsenal Cukup Kuat Untuk Lolos ke 16 Besar
Aksi Podolski melawan Schalke. (c) AFP
Bola.net - Lukas Podolski yakin bahwa Arsenal masih cukup kuat untuk bisa lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Arsenal sebenarnya memiliki kesempatan untuk meraup tiga poin saat mereka mampu unggul 2-0 berkat gol Theo Walcott dan Olivier Giroud. Akan tetapi. Gol dari Klaas-Jan Huntelaar dan Jefferson Farfan membuyarkan impian tersebut.

Hasil tersebut kini membuat Arsenal berada di peringkat kedua dengan tujuh poin dan hanya unggul satu poin dari Olympiakos. Meski begitu, Podolski optimis bahwa The Gunners akan bisa keluar dari grup B dan melanjutkan perjalanan ke fase knock out.

"Saya rasa 2-2 adalah hasil yang cukup adil. Gol Schalke yang tercipta sebelum jeda adalah pukulan bagi kami. Mereka memberikan banyak tekanan pada kami di babak kedua, maka dari itu saya rasa kedua tim layak mendapatkan poin," terang Poldi.

"Kami masih cukup kuat untuk keluar dari grup ini - itu tetap menjadi tujuan kami." (tsv/bgn)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.