Pique Tegaskan Barca Target Eliminasi City dan Lolos 8 Besar

Pique Tegaskan Barca Target Eliminasi City dan Lolos 8 Besar
Gerard Pique (c) AFP
Bola.net - Gerard Pique menegaskan bahwa target utama Barcelona di Liga Champions sejauh ini adalah lolos ke babak perempat final.

Namun untuk bisa melakukan hal tersebut, mereka harus terlebih dahulu mengalahkan Manchester City di babak 16 besar. Pique pun menyatakan kesiapannya, jelang duel leg pertama yang akan digelar di Etihad dini hari nanti.

"Pertandingan di Liga Champions kali ini merupakan salah satu yang terpenting musim ini. Maju ke babak perempat final merupakan tujuan utama kami. Kami tengah percaya diri. Kami sudah mendapat banyak hasil bagus dan kami akan bermain dengan baik," tutur Pique pada reporter.

"Pertandingan ini akan sama dengan tahun lalu, di mana kala itu kartu merah Martin Demichelis mengubah jalannya permainan. Kami ingin bertahan dengan baik. Dan berusaha memanfaatkan ruang yang mereka tinggalkan di lini belakang," pungkasnya. [initial]

 (wel/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.