Pique Mau UEFA Hapus Sanksi Zlatan

Pique Mau UEFA Hapus Sanksi Zlatan
Zlatan Ibrahimovic dinanti Gerard Pique di Liga Champions. (c) AFP
Bola.net - Zlatan Ibrahimovic takkan bermain dalam leg pertama perempat final Liga Champions kontra Barcelona. Namun Gerard Pique sejatinya ingin penyerang PSG itu bisa turun ke lapangan dalam dua leg penuh.

Ibrahimovic mendapatkan kartu merah pada leg pertama babak 16 besar kontra Valencia bulan lalu. Tak ayal sanksi dua laga pun diterimanya dari UEFA, membuat penyerang asal Swedia itu tak bisa tampil pada leg pertama di Parc des Princes bulan depan.

Namun Pique berharap hukuman Ibra dikurangi sehingga mantan rekannya itu bisa mereka permalukan dalam dua leg sekaligus. "Saya lebih senang jika Zlatan bermain," ujar kekasih Shakira itu.

Pique juga menyebut Blaugrana sudah tak sabar menanti kehadiran kembali pelatih Tito Vilanova di sisi lapangan. "Meski demikian, Jordi Roura sudah melakukan pekerjaan yang tak ternilai dalam menggantikannya," puji bek timnas Spanyol itu.  (gl/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.