
Bola.net - - Defender Barcelona Gerard Pique memuji kinerja Josep Guardiola di Manchester City. Bahkan Pique berharap bisa berhadapan dengan City di final Liga Champions.
City tampil sangat impresif di bawah kepemimpinan Guardiola pada musim ini. Mereka mendominasi Premier League dengan meraih 16 kemenangan dari 17 pertandingan dan mencetak 52 gol.
Guardiola sebelumnya berhasil mengantarkan Barcelona meraih tiga gelar La Liga dan dua trofi Liga Champions. Oleh karena itu, Pique merasa tidak terkejut dengan kesuksesan City di bawah Guardiola sejauh ini.
Josep Guardiola
"Saya sangat mempercayainya dan tahun lalu saya berpikir bahwa dia akan memenangkan segalanya karena saya tahu potensi Manchester City dengan dia sebagai pelatih," kata Pique kepada Telegraph Sport.
"Tapi itu tidak mungkin dan dia membutuhkan proses untuk beradaptasi di negara baru. Sekarang Anda bisa melihat pemain tahu apa yang diinginkan Pep dan bagaimana dia ingin mereka bermain.
"Mereka bermain sepakbola yang hebat, mereka adalah favorit kuat untuk memenangkan Premier League.
"Saya berharap mereka memenangkan piala juga dan jika kita bisa bermain di final Liga Champions, itu akan bagus."
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Desember 2017 23:35
-
Liga Inggris 15 Desember 2017 23:02
-
Liga Inggris 15 Desember 2017 20:14
-
Liga Inggris 15 Desember 2017 15:20
-
Liga Inggris 15 Desember 2017 14:10
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...