Perisai Monaco Selevel Bayern dan Atletico

Perisai Monaco Selevel Bayern dan Atletico
Danijel Subasic (c) AFP
Bola.net - AS Monaco besutan Leonardo Jardim memiliki perisai pertahanan tangguh yang menjadi bagian penting dalam sepak terjang mereka di Liga Champions 2014/15. Itulah salah satu modal sang wakil Prancis untuk menghadapi Juventus di babak perempat final.

Di Liga Champions musim ini, gawang Monaco yang dikawal Danijel Subasic baru kebobolan empat kali dalam delapan pertandingan. Di Liga Champions musim ini, Monaco merupakan tim dengan pertahanan terbaik, selevel dengan Bayern Munich dan Atletico Madrid.


Statistik kebobolan perempat finalis Liga Champions 2014/15:

  • 4 - AS Monaco

  • 4 - Bayern Munich

  • 4 - Atletico Madrid

  • 5 - Porto

  • 5 - Juventus

  • 6 - Real Madrid

  • 6 - Barcelona

  • 9 - PSG.


Di fase grup, Monaco cuma kebobolan sekali, yaitu saat kalah 0-1 di kandang Bayer Leverkusen. Tiga gol lain mereka telan dalam dua leg melawan Arsenal di babak 16 besar (menang 3-1, kalah 0-2).

Perisai tangguh Monaco ini bakal jadi rintangan sulit bagi Juventus untuk bisa lolos ke semifinal. Jika tak sanggup mengatasinya, bukan tak mungkin sang kampiun Italia mengalami nasib seperti Arsenal. [initial]

 (opta/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.