Performa Liverpool Lawan Benfica: Nyaman di Babak Pertama, Ceroboh di Babak Kedua

Performa Liverpool Lawan Benfica: Nyaman di Babak Pertama, Ceroboh di Babak Kedua
Skuad Liverpool merayakan gol di markas Benfica, Rabu (6/4/2022) (c) AP Photo

Bola.net - Mantan pemain Liverpool Peter Crouch memberikan penilaian soal penampilan The Reds saat melawan Benfica. Menurutnya, Liverpool bermain ceroboh meski bisa meraih kemenangan.

Liverpool menantang Benfica dalam partai leg pertama perempat final Liga Champions 2021/22, Rabu (6/4/2022) dini hari WIB. Bermain di Estadio da Luz, The Reds menang dengan skor 3-1.

Tiga gol kemenangan Liverpool masing-masing dicetak oleh Ibrahima Konate, Sadio Mane, dan Luis Diaz. Benfica sendiri sempat memperkecil ketinggalan lewat gol Darwin Nunez.

Berkat hasil ini, Liverpool punya modal yang bagus untuk lolos ke semifinal. Kedua tim bakal kembali bertemu di Anfield pada pekan depan.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Liverpool Ceroboh

Peter Crouch menilai Liverpool bermain cukup bagus pada babak pertama. Akan tetapi, performa tim asuhan Jurgen Klopp pada babak kedua terlihat ceroboh.

“Liverpool merasa nyaman di babak pertama tetapi kredit untuk Benfica mereka keluar dan memberikan catatan yang bagus tentang diri mereka sendiri," kata Crouch kepada BT Sport.

“Liverpool kadang-kadang ceroboh di babak kedua tetapi mereka baru saja menang 3-1 dari kandang dalam pertandingan sistem gugur di Eropa.

"Mereka bisa ceroboh tetapi itu masih merupakan hasil yang bagus."

2 dari 3 halaman

Memang Ceroboh

Pernyataan Crouch tersebut diakui oleh bek Liverpool Andrew Robertson. Pemain asal Skotlandia tersebut tidak memungkiri kalau timnya bermain sedikit ceroboh dalam pertandingan melawan Benfica.

“Itu adalah pertandingan yang sulit," kata Robertson.

"Di luar babak pertama dan bisa saja unggul lebih banyak, kemudian kami ingin menjaganya tetap ketat tetapi mereka mendapat gol yang mengangkat penonton dan kami sedikit ceroboh. Gol ketiga sangat penting."

3 dari 3 halaman

Performa Solid

Sementara itu, Michael Owen menilai Liverpool menunjukkan performa yang solid dalam pertandingan ini. Selain itu, gol yang dicetak Luis Diaz mampu memberikan perbedaan yang besar.

"Gol Diaz itu sangat penting, sangat penting. Itu menjadi belati bagi hati Benfica," ujar Owen.

“Liverpool memainkan permainan yang solid, Benfica menunjukkan melawan Ajax terakhir kali mereka bisa bertahan di sana tetapi itu adalah hasil yang besar.”

Sumber: BBC