Performa Higuain Mendapatkan Pujian dari Casillas

Performa Higuain Mendapatkan Pujian dari Casillas
Iker Casillas (c) AFP

Bola.net - - Sepak terjang Gonzalo Higuain bersama pada musim ini membuat legenda Real Madrid Iker Casillas terkesan.

Casillas sempat bermain bareng Higuain di Madrid selama sekitar tujuh tahun. Di sana pemain asal Argentina ini tampil cukup tajam, di mana ia bisa mencetak 107 gol dari 190 laga di La Liga.

Pada musim panas 2013 ia pindah ke Napoli. Di sana Higuain kembali mununjukkan bahwa ia memang seorang striker yang haus gol, utamanya di musim 2015-16 kemarin.

Pada musim panas 2016 kemarin, ia akhirnya pindah ke Juventus. Lagi-lagi, pemain berjuluk El Pipita ini tetap bisa menunjukkan bahwa ia adalah striker yang buas.

Musim ini, ia sudah mencetak 24 gol dari 38 laga di Serie A. Di pentas Liga Champions, ia menyumbangkan lima gol dari 11 pertandingan dan sukses membawa timnya menembus masuk partai final.

Gonzalo HiguainGonzalo Higuain

"Higuain? Saya sangat senang dengan kesuksesannya, ia pantas mendapatkannya. Di sini ia sering diperlakukan tidak adil, hancur di bawah bobot perbandingan yang tidak masuk akal," kenang Casillas pada Gazzetta dello Sport.

"Di Italia ia membuktikan nilainya: Saya tahu orang-orang mengkritiknya karena masalah kebugaran, tapi di Napoli sebelumnya dan di Juve tahun ini ia melakukan hal-hal besar, jumlahnya ada untuk dilihat semua orang," serunya.

"Jika Juve berada di final maka itu juga berkat dirinya. Ia meningkatkan rasa hormat dan ketakutan pada para rivalnya. Dan ia merupakan sosok penting melawan (AS) Monaco," ujar kiper FC Porto ini.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.