Perez Masuk Komite Ballon d'Or, Media Catalan Khawatir

Perez Masuk Komite Ballon d'Or, Media Catalan Khawatir
Perez masuk Komite Ballon d'Or. (c) AFP
Bola.net - Media Catalan mempermasalahkan masuknya nama Florentino Perez sebagai salah satu anggota komite Ballon d'Or. Tugas komite bentukan FIFA ini adalah memilih 23 pemain yang bakal menjadi finalis nantinya.

Mundo Deportivo menyebut Perez akan sulit untuk memberikan penilaian obyektif, terutama jika menyangkut pemain Real Madrid dan Barcelona. Terlebih lagi, Perez adalah satu-satunya Presiden klub yang menjadi anggota komite itu.

Mundo Deportivo juga menyebut Perez pernah mem-veto Sergio Busquets dari finalis. Mereka mengaku punya sumber internal di Komite Ballon d'Or yang menyebut Perez tidak mau Busquets masuk ke 23 besar dan memaksa untuk menggantinya dengan pemain lain.

Entah bagaimana Perez melakukan hal itu. Pasalnya, Komite Ballon d'Or terdiri dari puluhan sosok besar sepakbola dari seluruh penjuru dunia. Komite itu juga ditempati oleh tiga sosok mantan pesepakbola wanita.

Komite Ballon d'Or diketuai oleh Michel Platini dan beranggotakan orang-orang terkenal macam Franz Beckenbauer, George Weah, Demetrio Albertini, Harry Kewell dan masih banyak lagi. Komite ini akan mengumumkan 23 finalis pada 28 Oktober nanti. Selain itu, Komite ini juga akan memilih finalis untuk kategori lainnya seperti pelatih terbaik.

Media Catalan khawatir Perez akan bertindak tidak adil dan mengunggulkan para pemain Madrid. Tentu saja, ujung dari persaingan nantinya diperkirakan akan menjadi milik Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Selain itu, Perez juga dikhawatirkan akan lebih memilih Carlo Ancelotti ketimbang Joachim Loew dalam hal pelatih terbaik.

Sebenarnya keputusan akhir mengenai siapa yang akan menang dalam penghargaan Ballon d'Or ditentukan bukan oleh komite. Pelatih dan kapten timnas serta jurnalis dari seluruh negara anggota FIFA yang melakukan voting untuk menentukan siapa yang terbaik sepanjang tahun 2014. [initial]

 (mun/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.