Pengakuan Legenda MU: Sebenarnya Ingin Lihat Man City Kalahkan Liverpool di Final UCL

Pengakuan Legenda MU: Sebenarnya Ingin Lihat Man City Kalahkan Liverpool di Final UCL
Duel Manchester City Vs Liverpool di pekan 32 Premier League 2021-22 di Etihad Stadium, Minggu (10/04/2022) malam WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Gary Neville mengaku ia sebenarnya sempat berharap Manchester City mengalahkan Liverpool jika keduanya bersua di final Liga Champions 2021-22 karena ia tak mau The Reds mengungguli prestasi Manchester United.

Liverpool sempat masuk di grup neraka di Liga Champions musim ini. Tapi mereka kemudian berhasil meloloskan diri dengan mulus dari grup tersebut.

Liverpool kemudian disebut beruntung di fase knockout. Mereka diundi bersua Inter Milan, Benfica, dan Villarreal.

Perjalanan Liverpool memang tak cukup mulus di fase knockout ini. Tapi pada akhirnya mereka bisa melaju ke final dan akan bersua Real Madrid.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 5 halaman

Gary Ingin City Kalahkan Liverpool

Sementara itu Real Madrid sendiri sempat hampir gagal melaju ke final Liga Champions musim ini. Sebab di leg satu babak semifinal, mereka sempat dikalahkan Manchester City.

Di leg kedua, City sempat unggul lebih dahulu. Namun Madrid akhirnya bangkit dan lolos dengan agregat 6-5.
Gary Neville mengaku pada satu titik ia sebenarnya sempat merasa bahwa Man City yang bakal masuk final UCL. Dan jika itu yang terjadi, ia berharap pasukan Josep Guardiola bisa mengalahkan Liverpool.

"Saya sebenarnya berpikir Manchester City bisa mengalahkan Liverpool di final," ungkapnya pada Sky Sports.

“Jelas mereka adalah rival yang hebat, dan kami tidak bisa membiarkan mereka unggul di Liga Champions atau soal urusan [koleksi] gelar [juara], jujur ​​saja," sambung Gary.

2 dari 5 halaman

Curhatan Rodri

Gelandang bertahan Manchester CIty, Rodri, belum lama ini curhat soal kegagalan timnya melaju ke final Liga Champions 2021-22. Ia mengaku kekalahan dari Real Madrid itu terasa menyesakkan, apalagi karena City sebenarnya sudah menunggu lama untuk bisa masuk ke partai puncak.

"Itu adalah pertarungan besar dalam pikiran. Anda harus memikirkan apa yang akan terjadi. Situasinya sulit. Anda menunggu selama delapan bulan untuk momen itu datang dan kemudian hilang pada menit-menit akhir," ungkapnya pada BBC.

"Kekalahan dari Real Madrid begitu pelik, tetapi sepak bola terkadang memang seperti ini. Anda harus segera mengalihkan fokus ke Premier League karena ini bahkan lebih sulit," tegas Rodri.

3 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan Manchester City

Jadwal pertandingan Manchester City berikutnya:

Pertandingan: Wolverhampton vs Manchester City

Venue: Molineux Stadium

Hari: Kamis, 12 Mei 2022

Jam: 02.15 WIB

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan Liverpool

Jadwal pertandingan Liverpool berikutnya:

Pertandingan: Aston Villa vs Liverpool

Venue: Villa Park

Hari: Rabu, 11 Mei 2022

Jam: 02.00 WIB