
Bola.net - Kepastian soal laga Barcelona versus Napoli akhirnya menemui titik terang setelah Pemerintah Catalan merestui partai ini dilangsungkan di Camp Nou.
Seperti diberitakan sebelumnya, partai leg kedua babak 16 besar Liga Champions ini rencananya bakal dihelat pada akhir pekan nanti. Dalam leg pertama yang digelar di San Paolo pada Februari lalu, kedua tim bermain imbang 1-1.
Namun, laga ini sempat terancam batal dihelat di Camp Nou karena angka peningkatan kasus Covid-19 di Spanyol, khususnya kota Barcelona cukup tinggi dalam beberapa hari terakhir.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kepastian dari Pemerintah Catalan
Pemerintah Catalan lewat Sekretaris Kesehatan Publik, Josep Maria Argimon pada Rabu (5/8/2020) mengonfirmasi bahwa laga ini aman untuk digelar di Camp Nou.
"Laga ini bisa dimainkan sesuai jadwal. Situasi pada pekan ini lebih baik dibanding pekan lalu," ujar Argimon kepda stasiun radio RAC1.
"Pertandingan bisa digelar secara tertutup dan kami mengikuti protokol UEFA yang sangat ketat. Akan ada pembatasan 350 orang di dalam stadion," tambahnya.
Situasi di Catalan
Situasi di Spanyol sendiri sejauh ini nyatanya masih cukup mengkhawatirkan. Rabu (5/8/2020), ada total 1.772 kasus baru positif Covid-19.
Di Madrid, kasus baru mencapai 481, atau dua kali lipat dari sehari sebelumnya. Sementara di Catalan malah lebih buruk, yakni 955 kasus baru dibanding 622 kasus pada hari sebelumnya.
Sumber: RAC1
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 5 Agustus 2020 22:57
Pesan Berkelas Lionel Messi untuk Sang Legenda Madrid, Iker Casillas
-
Liga Italia 5 Agustus 2020 22:17
Ditinggal Smalling, Roma Kini Coba Datangkan Umtiti dari Barcelona
-
Liga Spanyol 5 Agustus 2020 21:40
Tolak Chelsea, Marc Andre ter Stegen Segera Teken Kontrak baru di Barcelona
-
Liga Champions 5 Agustus 2020 20:57
-
Liga Spanyol 5 Agustus 2020 16:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...