Pembagian Tim Jelang Drawing Liga Champions 2012/13

Pembagian Tim Jelang Drawing Liga Champions 2012/13
Trofi Liga Champions. © UEFA
Bola.net - Para kontestan untuk fase grup Liga Champions 2012/13 telah terkumpul seluruhnya. Pembagian tim pun sudah tuntas. Semua mata kini tertuju ke Grimaldi Forum di Monaco, tempat drawing akan dilaksanakan.

Dari 32 tim, 12 di antaranya sudah pernah berdiri di puncak Eropa, sedangkan tiga datang dengan status debutan. Perjalanan mereka di kompetisi antarklub paling elit milik UEFA ini sedikit banyak akan dipengaruhi oleh hasil undian yang digelar Kamis (30/8) pukul 22.45 nanti malam.

Di fase grup, tidak akan ada bentrokan antartim dari satu asosiasi yang sama. Prosedur drawing akan dijelaskan saat pelaksanaan. Dalam acara ini, juga dipresentasikan UEFA Best Player in Europe Award.

Pot 1

Chelsea (Prestasi terbaik: Juara 1x)

Barcelona (Prestasi terbaik: Juara 4x)

Manchester United (Prestasi terbaik: Juara 3x)

Bayern Munich (Prestasi terbaik: Juara 4x)

Real Madrid (Prestasi terbaik: Juara 9x)

Arsenal (Prestasi terbaik: Runner-up)

Porto (Prestasi terbaik: Juara 2x)

AC Milan (Prestasi terbaik: Juara 7x)

Pot 2

Valencia (Prestasi terbaik: Runner-up)

Benfica (Prestasi terbaik: Juara 2x)

Shakhtar Donetsk (Prestasi terbaik: Perempat final)

Zenit St Petersburg (Prestasi terbaik: Babak 16 besar)

Schalke (Prestasi terbaik: Semifinal)

Manchester City (Prestasi terbaik: Fase grup)

Braga (Prestasi terbaik: Fase grup)

Dynamo Kyiv (Prestasi terbaik: Semifinal)

Pot 3

Olympiacos (Prestasi terbaik: Perempat final)

Ajax (Prestasi terbaik: Juara 4x)

Anderlecht (Prestasi terbaik: Semifinal)

Juventus (Prestasi terbaik: Juara 2x)

Spartak Moscow (Prestasi terbaik: Semifinal)

PSG (Prestasi terbaik: Semifinal)

Lille (Prestasi terbaik: Babak 16 besar)

Galatasaray (Prestasi terbaik: Perempat final)

Pot 4

Celtic (Prestasi terbaik: Juara 1x)

Borussia Dortmund (Prestasi terbaik: Juara 1x)

BATE Borisov (Prestasi terbaik: Fase grup)

Dinamo Zagreb (Prestasi terbaik: Fase grup)

CFR Cluj (Prestasi terbaik: Fase grup)

Malaga (Prestasi terbaik: - )

Montpellier (Prestasi terbaik:  - )

Nordsjaelland (Prestasi terbaik: - )

Ke-32 tim ini akan berjuang menuju partai pamungkas yang dihelat di Wembley Stadium, 25 Mei 2013 mendatang. (uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.